DETAIL DOCUMENT
PENGARUH KECANGGIHAN TEKNOLOGI INFORMASI, KEMAMPUAN TEKNIK PEMAKAI DAN PENOLAKAN PENGGUNAAN KOMPUTERISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. SUTOPO LESTARI JAYA
Total View This Week0
Institusion
STIE Multi Data Palembang
Author
Cicilia Korina, Gita
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2020-11-06 03:47:24 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk menguji, memberi bukti empiris dan menganalisa pengaruh kecanggihan teknologi informasi, kemampuan teknik pemakai dan penolakan penggunaan komputerisasi terhadap kinerja karyawan pengguna Sistem Informasi Akuntansi. Metode pengumpulan sampel dalam penelitian ini adalah metode sampling jenuh. Sampel yang digunakan adalah karyawan-karyawan perusahaan pengguna Sistem Informasi Akuntansi PT. Sutopo Lestari Jaya. Dalam mengumpulkan data, penelitian ini menggunakan data primer yaitu kuesioner.Kuesioner disampaikan secara langsung kepada responden dan terdapat 52 kuesioner yang dapat digunakan. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa (1) kecanggihan teknologi informasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan, (2) kemampuan teknik pemakai berpengaruh terhadap kinerja karyawan, (3) penolakan penggunaan komputeriasai berpengaruh terhadap kinerja karyawan 
Institution Info

STIE Multi Data Palembang