DETAIL DOCUMENT
TINJAUAN KELENGKAPAN DAN KEAKURATAN SERTIFIKAT MEDIS PENYEBAB KEMATIAN DI RUMAH SAKIT UMUM PUSAT FATMAWATI
Total View This Week0
Institusion
Akademi Perekam Medis Dan Infokes Bhumi Husada
Author
YUNI, MARUGUN
Subject
R Medicine (General) 
Datestamp
2023-01-24 04:35:53 
Abstract :
Rumah Sakit Umum Pusat Fatmawati merupakan suatu institusi pelayanan kesehatan tipe A yang meneyelenggarakan pelayanan kesehatan yang memeiliki tujuan melakukan pelayanan yang paripurna sehingga selalu meningkatkan pelayan kepada pasien dan memberi informasi yang lengkap dan akurat. Untuk mencapai pelayanan yang paripurna Rumah Sakit Umum Pusat Fatmawati memiliki unit-unit kerja yang mempunyai tugas masing-masing. Diantaranya Instalasi Rekam Medis dan Informasi Kesehatan adalah salah satu unit yang dimiliki di Rumah Sakit Umum Pusat Fatmawati yang bertugas membuat laporan mortalitas setiap bulannya. Dalam memberikan laporan mortalitas bagian Instalasi Rekam Medis dan Informasi Kesehatan membutuhkan sumber data dari Instalasi Forensik dan Pemulasaran Jenazah yang lengkap sehingga mempermudah petugas dalam melakukan tugasnya membuat laporan.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif langsung observasi ke lapangan dengan menggunakan check list kelengkapan dan keauratan Sertifikat Medis Penyebab Kematian selama bulan Mei 2013. Hasil penelitian menunjukan dari 64 Sertifikat Medis Penyebab Kematian bulan Mei 2013 rata-rata kelengkapan pengisiannya adalah sebesar 84%, dan keakuratan penyebab kematiannya 100%. Karya Tulis Akhir ini dimaksudkan untuk menjadi bahan masukan terhadap pelaksanaan kelengkapan dan keakuratan Sertifikat Medis Penyebab Kematian dengan adanya SOP agar informasi yang didapat lebih akurat. 
Institution Info

Akademi Perekam Medis Dan Infokes Bhumi Husada