Abstract :
Tugas Akhir ini bertujuan untuk menganalisa biaya pekerjaan (MEP) Mekanikal Elektrikal dan Plumbing pada proyek Pembangunan Apartemant PT. Hongkong Kinglaand. Batasan masalah dalam perhitungan ini adalah pekerjaan Mekanikal yaitu perhitungan Sprinkler pendant, Sprinkler updgrade, Side wall, Indor Hydrant Box Out box hydrant box, Pilar hydrant. Elektrikal yaitu Instalasi Tata suara, Instalasi Lighting. Instalasi Kabel NYM, NYA, NYY. Plumbing yaitu Pipa air bersih, Pipa air Kotor, Pipa air limbah dan air hujan Pekerjaan Perhitungan analisa biaya pekerjaan MEP dilakukan pada proyek Pembangunan Aparteman PT. Hongkong Kingland yang memiliki luas bangunan ± 187.201.75m2 yang dihitung dari basemant 2 sampai ke lantai atap sehingga total perhitungan terdiri dari 24 lantai. Dari analisa biaya yang dilakukan diperoleh biaya Rp. 6.585.186.669,66. Analisa harga satuan yang digunakan adalah PERMEN PU PR 2016 sementara harga upah dan bahan yang digunakan adalah Kota Tangerang Selatan 2021. Dari penyusunan Time Schedule direncanakan pekerjaan ini dapat diselesaikan dalam waktu 36 minggu. Untuk penyusunan cash flow pekerjaan ini, ditetapkan parameter seperti uang muka 20%, metode pembayaran monthly payment dan retensi 5%.
Kata kunci: Volume Pekerjaan MEP, Rencana Anggaran Biaya, Time Schedule dan Cashflow.