Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beban pajak tangguhan, koneksi politik dan transfer pricing tehadap tax voidance pada perusahaan industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2021. Sejumlah 11 perusahaan industri barang konsumsi yang terdaftar di BEI terpilih sebagai sampel. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari www.idx.co.id. Data diolah dengan menggunakan SPSS 21. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah statistik deskriptif, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis dengan menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa beban pajak tangguhan dan koneksi politik berpengaruh positif signifikan terhadap tax avoidance sedangkan transfer pricing tidak berpengaruh terhadap tax avoidance.