DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN ANTARA INTERAKSI SOSIAL DENGAN KUALITAS HIDUP PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK YANG MENJALANI HEMODIALISIS DI RUMAH SAKIT BETHESDA YOGYAKARTA TAHUN 2021
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum
Author
THUNGGAL, EGIDIA YUSRA
Subject
616.6 Penyakit Pada Saluran Air Seni 
Datestamp
2022-12-15 01:24:09 
Abstract :
EGIDIA YUSRA THUNGGAL. ?Hubungan Antara Interaksi Sosial dengan Kualitas Hidup Pasien Gagal Ginjal Kronik Yang Menjalani Hemodialisis di Rumah Sakit Bethesda Yogyakarta Tahun 2021.? Latar Belakang: Terapi Hemodialisis pada pasien gagal ginjal kronis membutuhkan waktu sekitar 4-5 jam yang dapat mempengaruhi kondisi fisik pasien seperti tidak bisa bergerak bebas melakukan aktivitas baik dirumah maupun dengan lingkungan sosial. Perubahan sosial pada pasien gagal ginjal kronis adalah merasa tidak mendapatkan dukungan, merasa dijauhi oleh orang-orang terdekatnya dan memiliki perubahan dalam hal berkomunikasi dengan keluarga dan membatasi diri. Sehingga akan berdampak pada kualitas hidup pasien gagal ginjal kronik. Tujuan: Mengetahui hubungan antara interaksi sosial dengan kualitas hidup pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisis di Rumah Sakit Bethesda Yogyakarta Tahun 2021. Metode: Desain penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi yang digunakan sebanyak 45 dan sampel sebanyak 45 dengan tehnik total populasi. Alat ukur yang digunakan kuesioner, uji statistic menggunakan uji Kendall?s tau_b. Hasil:Hasil uji statistic menunjukan nilai (p-value) 0,000 dengan ?= 0,05 dan tingkat keeratan penelitian ini adalah keeratan kuat dengan nilai correlation coefficient (C)= 0,665. Kesimpulan: ada hubungan antara interaksi sosial dengan kualitas hidup pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisis di Rumah Sakit Bethesda Yogyakarta Tahun 2021 dengan tingkat keeratan kuat. Saran : Dapat dijadikan referensi penelitian selanjutnya dengan metode studi kualitatif. Kata kunci: Hemodialisis, Interaksi , Kualitas, hidup. Xviii+130 hal+19 tabel+2 skema+15 lampiran Kepustakaan: 34, 2010-2020 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum