DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN KEMAMPUAN BERADAPTASI DENGAN TINGKAT STRES AKADEMIK PADA MAHASISWA TINGKAT 1 PRODI SARJANA KEPERAWATAN STIKES BETHESDA YAKKUM YOGYAKARTA TAHUN 2021
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum
Author
LESTARI, FINAR SIH WIDI
Subject
100 Philosophy and Psychology 
Datestamp
2022-12-13 02:55:44 
Abstract :
FINAR SIH WIDI LESTARI. ?Hubungan kemampuan beradaptasi dengan tingkat stres akademik pada mahasiswa tingkat 1 Prodi Sarjana Keperawatan STIKES Bethesda Yakkum Yogyakarta tahun 2021?. Latar Belakang : Mahasiswa tingkat satu memasuki masa-masa transisi dari SMA ke perguruan tinggi. Transisi menyebabkan mahasiswa mengalami stres akademik. Terdapat hambatan membuat tidak sedikit mahasiswa kesulitan mengembangkan mentalnya yang sehat, kesehatan mental merupakan kunci penyesuaian diri yang sehat. Hasil studi pendahuluan di STIKES Bethesda pada mahasiswa tingkat 1 Prodi Sarjana Keperawatan pada 29 mahasiswa diperoleh 8 stres ringan, 12 stres sedang dan 9 stres berat. Terdapat 18 mahasiswa mengatakan kesulitan beradaptasi dan sisanya 11 orang mampu beradaptasi. Tujuan Penelitian : Mengetahui hubungan kemampuan beradaptasi dengan stres akademik pada mahasiswa tingkat 1 Prodi Sarjana Keperawatan STIKES Bethesda Yakkum Yogyakarta tahun 2021. Metode Penelitian : Desain korelasi dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini menggunakan total populasi dengan total 78 mahasiswa. Penelitian ini menggunakan kuesioner kemampuan adaptasi dan stres akademik. Uji statistik menggunakan fisher ? = 0,05. Hasil Penelitian: Hasil uji statistik dengan uji fisher, ? = 0,05, diperoleh p-value 0,558 (p-value > ? = 0,558 > 0,05). Kesimpulan : Tidak ada hubungan yang signifikan antara kemampuan beradaptasi dengan stres akademik pada mahasiswa tingkat 1 Prodi Sarjana Keperawatan STIKES Bethesda Yakkum Yogyakarta tahun 2021. Saran : Peneliti selanjutnya perlu melakukan penelitian pada mahasiswa baru atau mahasiswa semester satu. Kata kunci : kemampuan beradaptasi - stres akademik Xviii + 82 halaman + 16 tabel + 2 skema + 20 lampiran Daftar pustaka : 45, 2012 - 2020 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum