DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN SIKAP MASYARAKAT TERHADAP PEMBERIAN VAKSIN COVID-19 DI RT 02 RW 01 DESA GEDANGAN KECAMATAN GROGOL SUKOHARJO JAWA TENGAH TAHUN 2021
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum
Author
PUTRA, ALFINDA CHOIRUL
Subject
613 Kesehatan Umum dan Perorangan 
Datestamp
2023-03-15 06:49:21 
Abstract :
ALFINDA CHOIRUL PUTRA : ?Hubungan pengetahuan dengan sikap masyarakat terhadap pemberian vaksin Covid-19 di RT 02 RW 01 Desa Gedangan Kecamatan Grogol Sukoharjo Jawa Tengah Tahun 2021?. LATAR BELAKANG : Penyebaran Covid-19 terjadi sangat cepat dan meluas. Pemerintah melakukan upaya penekanan angka penularan Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan dan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang bertujuan untuk meningkatkan kekebalan tubuh seseorang. Pengetahuan masyarakat terhadap pemberian vaksin Covid-19 masih kurang. Masyarakat beranggapan bahwa vaksin Covid-19 belum efektif untuk mencegah virus Covid- 19 sehingga banyak masyarakat yang apatis dalam menyikapi kebijakan pemerintah terkait pemberian vaksin Covid-19. TUJUAN : Mengetahui hubungan pengetahuan dengan sikap masyarakat terhadap pemberian vaksin Covid-19 di RT 02 RW 01 Desa Gedangan. METODE PENELITIAN : Jenis penelitian kuantitatif dengan desain korelasi analitik melalui pendekatan cross sectional. Teknik sampling dengan total sampling dengan populasi sebanyak 40 orang berusia 26-45 tahun yang di ukur dengan lembar kuesioner dan analisis datta menggunakan uji spearman rank. HASIL : Hasil uji spearman rank menunjukan nilai p-value (0,026) < (0,05), koefisien korelasi 0,352 dapat diartikan H0 ditolak maka terdapat hubungan dengan tingkat kekuatan rendah. KESIMPULAN : Terdapat hubungan antara pengetahuan dengan sikap masyarakat terhadap pemberian vaksin Covid-19 di RT 02 RW 01 Desa Gedangan. SARAN : Hasil penelitian diharapkan dapat digunakan sebagai sumber informasi bagi penelitian selanjutnya dapat menambahkan variabel penelitian dan mengkombinasi metode penelitian (kualitatif dan kuantitatif). KATA KUNCI : Pengetahuan, Sikap, Vaksin Covid-19. xviii+ 89 hal+ 13 tabel+ 2 skema+ 16 lampiran KEPUSTAKAAN : 40, 20-12-2021 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum