DETAIL DOCUMENT
PENGARUH TERAPI TERTAWA TERHADAP FREKUENSI PERILAKU KEKERASAN PADA PASIEN SKIZOFRENIA DI RUMAH SAKIT JIWA DAERAH Dr. RM. SOEDJARWADI KLATEN JAWA TENGAH
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum
Author
JHALU, AURELIA ANDRIAYU
Subject
615.8 Terapi Fisik dan Lain-Lain Terapi 
Datestamp
2019-09-11 06:45:21 
Abstract :
AURELIA ANDRIAYU JHALU ?PengaruhTerapi Tertawa Terhadap Frekuensi Perilaku Kekerasan pada pasien Skizofrenia di Rumah Sakit Jiwa Daerah Dr.RM Soedjarwadi Tahun 2016.? Latar Belakang : Perilaku kekerasan merupakan gejala utama yang paling mudah dikenali dan menjadi alasan keluarga membawa klien untuk berobat ke rumah sakit jiwa. Salah satu gejala pada klien skizofrenia adalah sikap bermusuhan ( mudah marah), marah manusia muncul karena adanya dorongan agresif yang lasim disebut dengan istilah human aggressive. Tujuan : Untuk mengetahui pengaruh terapi tertawa terhadap frekuensi perilaku kekerasan. Metode :Tehnik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dengan 13 responden. Desain yang digunakan adalah Quasi Experimen Design, rancangan penelitian one group pre test post test desigen. Uji normalitas data menggunakan Shapiro-Wilk Test Analisa yang digunakan wilcoxson. Hasil : Karasteristik responden berdasarkan pendidikan paling banyak SMP sebanyak 5 orang (38.5%), Karateristik berdasarkan pekerjaan yang paling banyak yaitu swasta berjumlah 7 (53.8%), Karateristik sebelum terapi tertawa paling banyak kategori tinggi 8 orang (61.5), sesudah terapi tertawa kategori rendah sebanyak 9 (61.9), Uji wilcoxon menunjukan p yang dihasilkan yaitu 0.003(p<0.005) disimpulkan Ho ditolak Ha diterima. Kesimpulan : Terdapat pengaruh terapi tertawa terhadap frekuensi perilaku kekerasan pasien skizofrenia di Rumah Sakit Jiwa Daerah Dr. RM. Soedjarwadi Tahun 2016 Saran: Bagi peneliti selanjutnya diharapkan menggunakan lebih banyakresponden menggunakan kelompok control dan kelompok perlakuan Kata Kunci :Perilaku kekerasan ? Terapi tertawa xviii + 102 halaman + 14 tabel + 5 skema+8 lampiranKepustakaan : 42, 2006 - 2015 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum