DETAIL DOCUMENT
GAMBARAN SIKAP ORANG TUA TENTANG PENCEGAHAN PENULARAN COVID-19 PADA ANAK PRA-SEKOLAH DI PLAYGROUP DESA SENGGUAN GIANYAR BALI TAHUN 2022
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum
Author
DEVI, ANAK AGUNG ISTRI MAS RADIKA
Subject
614 Kesehatan Masyarakat 
Datestamp
2024-01-19 08:48:55 
Abstract :
ANAK AGUNG ISTRI MAS RADIKA DEVI. ?Gambaran Sikap Orang Tua tentang Pencegahan Penularan Covid-19 Pada Anak Pra-sekolah di Playgroup Desa Sengguan, Gianyar, Bali Tahun 2022? Latar Belakang : Covid-19 adalah penyakit yang menyebabkan infeksi pada saluran pernapasan. Penyebaran penyakit ini melalui bersin dan batuk. Masih adanya orang tua yang tidak menerapkan mencuci tangan, menggunakan masker, menjaga jarak, pemenuhan nutrisi dan mengurangi bepergian. Hasil studi pendahuluan yang didapatkan masih banyak orang tua yang merasa bahwa Covid-19 adalah penyakit biasa. Tujuan : Mengetahui gambaran sikap orang tua tentang pencegahan penularan Covid-19 pada anak pra-sekolah di playgroup Desa Sengguan Gianyar Bali tahun 2022. Metode : Penelitian ini menggunakan desain deskriptif kuantitafit yang dilaksanakan pada tahun 2022 di Playgroup Desa Sengguan Gianyar Bali. Menggunakan metode total sampling dengan uji distribusi frekuensi pada 35 orang tua anak pra-sekolah di playgroup sebagai responden. Hasil : Hasil dari pengisian kuesioner 35 responden menunjukan karakteristik responden berdasarkan usia paling banyak berusia 26-35 tahun sebanyak 24 orang (68,6%), jenis kelamin perempuan 18 orang (51,4%), jenjang pendidikan menengah (SMA/SMK) 19 orang (54,3%), sedangkan sikap dengan nilai positif sebanyak 22 orang (62,9%). Kesimpulan : Hasil penelitian berdasarkan gambaran sikap responden mengenai Covid-19 menunjukan kategori positif. Saran : Peneliti menyarankan kepada peneliti lain untuk melakukan penelitian yang berhubungan dengan pemberian edukasi kepada orang tua dengan anak pra-sekolah mengenai Covid-19. Kata Kunci : Covid-19 ~pencegahan Covid-19 ~orang tua anak pra-sekolah. Xiv + 110 halaman + 7 tabel + 2 skema + 11 lampiran Kepustakaan : 41, 2011-2021 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum