DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN INTERAKSI ORANG TUA DAN ANAK DENGAN TEMPERAMEN ANAK PRASEKOLAH DI TAMAN KANAKKANAK BOPKRI GONDOLAYU YOGYAKARTA
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum
Author
KRISTIANTORO, DESTA LEONARD
Subject
100 Philosophy and Psychology 
Datestamp
2019-09-11 09:18:03 
Abstract :
DESTA LEONARD K. ?Hubungan Interaksi Orang Tua dan Anak dengan Temperamen Anak Prasekolah di Taman Kanak-Kanak Bopkri Gondolayu Yogyakarta Tahun 2016?. Latar Belakang: Anak prasekolah ialah anak usia 3-6 tahun dan sudah memiliki kemampuan dalam menjelaskan emosinya sendiri (Olds & Feldman, 2007). Perkembangan emosi anak dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal. Salah satu faktor internal adalah temperamen yang merupakan suatu reaksi yang menjadi ciri-ciri individu dan mengarah pada cara individu dalam berespon. Tujuan: Mengetahui hubungan interaksi orang tua dan anak dengan temperamen anak prasekolah di Taman Kanak-Kanak Bopkri Gondolayu Yogyakarta Tahun 2016. Metode: Desain penelitian dengan survey analitik correlation dengan pendekatan cross sectional. Teknik sampling menggunakan total sampling, sehingga jumlah sampel 60 orang. Instrumen penelitian berupa kuesioner. Analisis bivariat menggunakan Spearman Rank. Hasil: Temperamen anak paling banyak yaitu kategori mudah 33 anak (55,0%). Interaksi orang tua dan anak paling banyak dengan kategori baik sebanyak 43 orang (71,7%). Ada hubungan interaksi orang tua dan anak dengan temperamen dengan p value (0,000) <0,05 dengan nilai koefisien (0,606) tingkat keeratan kuat. Kesimpulan: Ada hubungan interaksi orang tua dan anak dengan temperamen anak prasekolah dengan tingkat keeratan sedang. Saran: Peneliti selanjutnya dapat mengulas faktor-faktor penyebab temperamen dan menggunakan metode observasi Kata kunci: Interaksi Orang Tua dan Anak ? Temperamen xvi + 82 Hal + 10 Lampiran + 23 Tabel + 2 Skema Kepustakaan: 31, 2006-2015 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum