DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN SIKAP KEPALA KELUARGA DALAM PEMBERANTASAN SARANG NYAMUK DENGAN PENCEGAHANDENGUE HEMORAGIC FEVER(DHF) DI WILAYAHKERJA PUSKESMAS KARANGMOJOII GUNUNG KIDUL YOGYAKARTASEPTEMBER 2015
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum
Author
AGUSTA, ELLI HERLINA
Subject
614.5 Timbulnya, Penyebaran dan Pengawasan Penyakit Tertentu 
Datestamp
2019-11-15 02:18:45 
Abstract :
ELLI HERLINA AGUSTA. ?Hubungan Sikap Kepala Keluarga dalam Pemberantasan Sarang Nyamuk dengan Pencegahan Dengue Hemoragic Fever (DHF)di Wilayah Kerja Puskesmas Karangmojo II Gunung Kidul September 2015?. Latar belakang:Gunung Kidul merupakan daerah endemik DHFdengan kejadian luar biasa 3 kasus. Angka bebas jentik di Desa Bejiharjo 45%. Sikap kepala keluarga yang kurang baik terlihat dari 15 kepala keluarga 5 diantaranya menguras bak mandi dua minggu sekali dan sebagian besar keluarga tidak menutup sumur. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan sikap kepala keluarga dalam pemberantasan sarang nyamuk dengan pencegahan DHF di Wilayah Kerja Puskesmas Karangmojo II Gunung Kidul. Metode:Penelitian ini adalah korelasi dengan rancangan cross sectional. Populasi berjumlah 1849 orang dan sampel 95 orang. Teknik pengambilan sampel adalah simple random sampling. Alat ukur yang digunakan kuesioner dan lembar observasi. Analisis bivariat menggunakan chi square. Hasil: Sebagian besar responden 83,2% bersikap positif dan melakukan pecegahan DHF dan sebagian kecil responden 16,8% bersikap negatif dan tidan melakukan pencegahan DHF. Hasil uji chi squarep-value 0,00 < ? =0,1yang berarti adanya hubungan sikap kepala keluarga dalam pemberantasan sarang nyamuk dengan pencegahan DHFdengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,707. Kesimpulan: Ada hubungan sikap kepala keluarga dalam pemberantasan sarang nyamuk dengan pencegahan DHF dengan tingkat keeratan kuat (0,707). Saran: Diharapkan warga di Desa Bejiharjo meningkatkan pengerakan pemberantasan sarang nyamuk secara rutin. Kata kunci: Sikap, Kepala keluarga, Pemberantasan Sarang Nyamuk, Pencegahan DBD xii+95 hal + 12 tabel + 4 skema kepustakaan: 40, 2004-2014 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum