Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum
Author
FIRMANUS, FIRMANUS
Subject
616.4 Penyakit Pada Pembentukan Darah, Limpa, Kelenjar, Sistem endoktrin
Datestamp
2019-11-26 08:20:56
Abstract :
Firmanus.?Hubungan Tingkat Pengetahuan Tentang Diabetes Melitus Dengan
Kepatuhan Kontrol Gula Darah pada Penderita DM Tipe II di Puskesmas Ngaglik
I Sleman Yogyakarta Juni 2015?.
Latar Belakang: American Diabetes Association (ADA) mendefinisikan
Diabetes Melitus (DM) sebagai kelompok penyakit metabolik dengan
karakteristik hiperglikemia yang terjadi karena kelainan sekresi insulin, kerja
insulin atau kedua-duanya. Pengetahuan penderita tentang DM merupakan sarana
untuk membantu dalam penanganan DM selama hidupnya sehingga penderita
mengerti tentang penyakitnya dan dapat mengubah perilaku terhadap proses
penatalaksanaannya. Pemantauan gula darah merupakan bagian penting
pengobatan DM karena kadar gula darah merupakan tanda vital bagi penderita
DM.
Tujuan: Mengetahui hubungan tingkat pengetahuan tentang Diabetes Melitus
dengan kepatuhan kontrol gula darah pada penderita DM Tipe II.
Metode: Desain penelitian ini adalah kuantitatif korelasi dengan pendekatan cross
sectional.Subyek penelitian berjumlah 35 responden, dengan teknik acsidental
sampling. Metode pengumpulan data menggunakan kuisioner dan observasi.
Hasil: Tingkat pengetahuan kategori cukup sebanyak 15 responden (42,9%) dan
sebagian besar tidak patuh sebanyak 26 responden (74,3%), berdasarkan Hasil uji
statistik menggunakan Chi Square didapatkan hasil Pvalue=0,00 (<0,05)
dengantingkat keeratan sedang (C =0,556)
Kesimpulan: Ada hubungan antara tingkat pengetahuan tentang diabetes melitus
dengan kepatuhan kontrol gula darah pada penderita DM Tipe II di Puskesmas
Ngaglik I Sleman Yogyakarta juni 2015.
Saran: Penelitian selanjutnya diharapkan untuk meneliti faktor-faktor yang
berhubungan dengan kepatuhan kontrol gula darah pada penderita DM Tipe II dan
pengaruh kepatuhan kontrol gula darah terhadap kualitas hidup penderita DM
Tipe II.
Kata Kunci: Tingkat Pengetahuan, Kepatuhan kontrol gula darah, DM Tipe II.
xvii+87Hal+18 Tabel+13 Lampiran+3 Skema
kepustakaan: 42, 2003-2014.