DETAIL DOCUMENT
STUDI DESKRIPTIF PERILAKU KELUARGA DALAM PENCEGAHAN PENYAKIT MALARIA DI DUSUN IV DESA NEKBAUN KUPANG TAHUN 2019
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum
Author
SUNI, YUSTANTY REBECHA
Subject
614.5 Timbulnya, Penyebaran dan Pengawasan Penyakit Tertentu 
Datestamp
2021-01-04 08:13:52 
Abstract :
YUSTANTY REBECHA SUNI. ?Studi Deskriptif Perilaku Keluarga Dalam Pencegahan Penyakit Malaria di Dusun IV Desa Nekbaun Kupang Tahun 2019?. Latar Belakang: Malaria adalah penyakit infeksi yang disebabkan oleh protozoa parasit yang merupakan golongan plasmodium. Parasit ini hidup dan berkembang biak dalam sel darah merah manusia. Penyakit ini secara alami ditularkan melalui gigitan nyamuk anopheles betina yang terinfeksi plasmodium malaria. Perilaku keluarga yang berada pada malam hari, jarang membersihkan rumah, sampah dibuang di samping rumah dan tidak dibakar. Tujuan Penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku keluarga dalam pencegahan penyakit malaria di Dusun IV Desa Nekbaun Kupang Tahun 2019. Metode Penelitian: Metode yang digunakan deskriptif analitik. Populasi 162 Kepala Keluarga. Jumlah sampel penelitian ini adalah 62 orang kepala keluarga di Dusun IV Desa Nekbaun Kupang. Alat ukur menggunakan kuesioner. Hasil Penelitian: Hasil hitung yang telah dilakukan secara univariat menunjukkan bahwa sebagian besar kepala keluarga di Dusun IV Desa memiliki perilaku yang meliputi pengetahuan baik (100%), sedangkan sikap cukup (75,8%) dan baik (22,6%) sedangkan tindakan mereka baik (88,7%), dan cukup (11,3%). Kesimpulan: Kepala Keluarga yang berada di Dsun IV Desa memiliki Perilaku yang meliputi Pengetahuan kurang, Sikap cukup dan tindakan baik. Saran: Diharapkan peneliti selanjutnya dapat meneliti tentang faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku keluarga dalam pencegahan malaria. Kata Kunci: perilaku (pengetahuan, sikap,tindakan) malaria. xvi + 72 halaman + 7 tabel + 2 skema + 13 lampiran kepustakaan:39,(2007-2018) 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum