DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN KEAKTIFAN MENGIKUTI PROGRAM SEKOLAH LANSIA DENGAN KUALITAS HIDUP LANSIA DI SEKOLAH RAMAH LANSIA KABUPATEN BANTUL YOGYAKARTA TAHUN 2020
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum
Author
MUNARARSI, ILUH SEKAR AYU DEA
Subject
618.9 Pediatrik dan Geriatrik 
Datestamp
2021-05-07 03:40:36 
Abstract :
ILUH SEKAR AYU DEA MUNARARSI. ?Hubungan Keaktifan Mengikuti Program Sekolah Lansia Dengan Kualitas Hidup Lansia di Kabupaten Bantul Yogyakarta Tahun 2020? Latar Belakang : kualitas hidup yang buruk dapat menyebabkan lansia tidak aktif dan produktif. Faktor yang mempengaruhi kualitas hidup salah satunya adalah aktivitas sehari-hari, seperti di lingkungan rumah dan dalam kegiatan keaktifan mengikuti belajar sesama lansia di sekolah lansia. Tujuan : Mengetahui hubungan keaktifan mengikuti program sekolah lansia dengan kualitas hidup lansia di kabupaten Bantul Yogyakarta Tahun 2020. Metode : Menggunakan metode kuantitatif desain penelitian adalah korelasi dengan pendekatan cross sectional. Sampel sebanyak 33 dengan teknik total sampling. Pengambilan data menggunakan kuesioner. Analisis data dengan uji chi square. Hasil : Uji statistik chi square nilai p value (0,521) (>? 0,05) tingkat keeratan rendah nilai koefisien kontingensi (C) = 0, 108. Kesimpulan : Tidak terdapat hubungan antara keaktifan mengikuti program sekolah lansia dengan kualitas hidup lansia di kabupaten Bantul Yogyakarta Tahun 2020 dengan tingkat keeratan rendah Saran: Peneliti meyarankan agar peneliti selanjutnya melakukan penelitian tentang faktor- faktor yang mempengaruhi motivasi lansia dalam mengikuti program sekolah lansia. Kata Kunci: keaktifan lansia, kualitas hidup lansia xvi +77 halaman + 7 Tabel + 2 Skema + 13 Lampiran Kepustakaan : 28, 1998-2019 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bethesda Yakkum