DETAIL DOCUMENT
FORMULASI DAN KARAKTERISTIK FISIK TABLET FLOATING RANITIDIN HCl MENGGUNAKAN SISTEM GASTRORETENSIF EFFERVESCENT
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Borneo Lestari
Author
Kamil, Insanul
Subject
S1 Farmasi, STIKES Borneo Lestari 
Datestamp
2019-10-17 05:27:28 
Abstract :
ABSTRAK Ranitidin hidroklorida (ranitidin HCl) merupakan histamin H2 reseptor antagonis yang diindikasikan untuk mengobati tungkak duodenum dan tukak lambung, kondisi lain untuk mengurangi asam lambung. Gastroretentif merupakan sistem untuk mempertahankan pelepasan bentuk sediaan obat yang bertujuan untuk memperpanjang waktu pengosongan lambung. sistem floating yaitu sistem yang memiliki densitas kecil serta daya apung untuk mengapung pada cairan lambung dan sehinga obat akan tinggal di lambung dalam waktu yang lama. Effervescent sistem merupakan sistem yang dapat membentuk gas sehingga akan membuat tablet mengapung. Matriks yang digunakan pada penelitian ini yaitu HPMC K4M dan karbopol Tujuan dari penelitian ini unuk mengetahui sifat fisik tablet tablet floating ranitidin dengan sistem gastroretentif effervescent menggunakan kombinasi HPMC K4M, karbopol, natrium bikarbonat (keseragaman bobot, keseragaman ukuran, kekerasan, kerapuhan, floating lag time, duration floating time), dan mengetahui profil pelepasannya.berdasarkan hasil penelitian pada formulasi 1 hingga 4 yang hanya menggunakan HMPC K4M maupun dengan kombinasi karbopol memenuhi persyaratan sifat fisik tablet dan pelepasannya yang memenuhi persyaratan yaitu pada formula 1 92,03 % formulasi 2 85,59% formula 3 dan formula 4 74,55% yaitu 70,80%. Kata kunci : Ranitidin HCl, Floating, Effervescent, HPMC K4M, Karbopol 

Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Borneo Lestari