Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Borneo Lestari
Author
Riswanda, Henny
Subject
S1 Farmasi, STIKES Borneo Lestari
Datestamp
2019-10-10 06:19:05
Abstract :
EVALUASI PENYIMPANAN OBAT BPJS DI GUDANG INSTALASI FARMASI RUMAH SAKIT BHAYANGKARA PALANGKA RAYA
EVALUATION ON BPJS MEDICINE STORAGE IN PHARMACEUTICAL INSTALLATION WAREHOUSE, BHAYANGKARA HOSPITAL, PALANGKARAYA
Rahmayanti Fitriah1, Depy Oktapian Akbar1, Henny Riswanda1
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Borneo Lestari Banjarbaru, Kalimantan Selatan
Jl. Kelapa Sawit 8 Bumi Berkat Telp. (0511) 4783717 Kel.Sei Besar Kec.Banjarbaru Selatan Kode Pos 70714
Email : Riswandahenny@yahoo.com
ABSTRAK
Semakin banyaknya pasien BPJS setiap tahun menyebabkan rumah sakit harus dapat mengatur efesiensi pengeluaran keuangan untuk pasien BPJS terutama pada tahap penyimpanan obat. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penyimpanan obat berdasarkan indikator penyimpanan yaitu kecocokan barang dan kartu stok, persentase stok mati, dan persentase obat rusak atau kadaluwarsa serta mengetahui faktor mana saja yang mempengaruhi penyimpanan obat BPJS. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan rancangan penelitian observasional. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini yaitu lembar observasi, kartu stok obat BPJS, serta hasil wawancara. Total keseluruhan obat yaitu 89 item obat BPJS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa indikator kecocokan barang dan kartu stok yaitu 95,50% , penelitian pada indikator stok mati yaitu 0% dan hasil penelitian pada indikator persentase obat rusak atau kadaluwarsa yaitu 0%. Faktor yang mempengaruhi penyimpanan obat BPJS yang tidak sesuai dengan pedoman menurut Dirjen Bina Kefarmasian 2010 yaitu faktor penyiapan sarana penyimpanan, faktor dokumen penyimpanan obat, faktor kondisi penyimpanan khusus, dan penyusunan stok obat.
Kata kunci : Indikator pengelolaan obat, Penyimpanan obat, Obat BPJS, Gudang Farmasi