DETAIL DOCUMENT
Asuhan Keperawatan Pada Klien Post Op Fraktur Femur Dengan Gangguan Rasa Nyaman (Nyeri) Di Ruang Melati Rsud Bangil Pasuruan
Total View This Week0
Institusion
STIKES Insan Cendekia Medika Jombang
Author
Wiranto, Agus
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2021-01-11 03:46:15 
Abstract :
Patah tulang paha atau fraktur femur akan mengalami gangguan rasa nyaman berdasarkan nyeri yang di alami oleh pasien. Dikarenakan terjadi luka yang disebabkan oleh post operasi patah tulang paha atau femur yang melukai jaringan sehat yang akan mengakibatkan terjadinya gangguan rasa nyaman berdasarkan nyeri. Tujuan dari asuhan keperawatan ini adalah memberikan asuhan keperawatan terhadap klien yang mengalami patah tulang paha atau fraktur femur dengan masalah gangguan rasa nyaman ( nyeri ). Metode yang digunakan dalam penulisan karya tulis ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Penelitian dilaksanakan di ruang melati RSUD Bangil Pasuruan dengan partisipan yang digunakan adalah 2 klien yang didiagnosa medik menglami post operasi fraktur femur dengan masalah gangguan rasa nyaman berdasarkan nyeri, data di kumpulkan dari hasil wawancara, observasi dan hasil dokumentasi. Hasil implementasi yang di lakukan untuk menurunkan tingkat nyeri klien post operasi fraktur femur adalah dengan perencanaan penurunan tingkat nyeri dan perawatan luka post operasi fraktur femur serta terapi yang bertujuan untuk mengurangi nyeri bekas operasi yang dialami klien pada saat pengobatan dilakukan. Setelah dilakukan implementasi selama 3 kali pertemuan maka di dapatkan hasil evaluasi akhir pada Tn. S dan Tn. W masalah sudah teratasi sebagian sehingga kedua klien masih memerlukan implementasi lanjutan karena masalah belum teratasi seluruhnya. Kata kunci : asuhan keperawatan, post operasi fraktur femur, gangguan rasa nyaman ( nyeri ) . 
Institution Info

STIKES Insan Cendekia Medika Jombang