DETAIL DOCUMENT
PERBEDAAN HASIL PEMERIKSAAN LAJU ENDAP DARAH (LED) METODE WESTERGREN DARAH EDTA DENGAN PENGENCERAN NaCl 0,9 % DAN TANPA PENGENCERAN NaCl 0,9 %
Total View This Week0
Institusion
STIKES Insan Cendekia Medika Jombang
Author
Patmawati, Endah
Subject
RH Health Analyst 
Datestamp
2021-01-05 07:44:24 
Abstract :
Laju Endap Darah (LED) merupakan pemeriksaan hematologi rutin yang menggambaran kecepatan pengendapan eritrosit dalam plasma dan dinyatakan dalam mm/jam. Pemeriksaan LED terdapat 3 metode yaitu Westergren, Wintrobe dan Automatic. Metode Westergren yang direkomendasikan ICSH (International Commitee for Standardization in Hematology). LED Westergren antikoagulan yang digunakan adalah natrium sitrat 3,8%, namun pada laboratorium yang sering digunakan yaitu EDTA dengan penambahan NaCl 0,9 % perbandingan darah dengan NaCl 0,9 % yaitu 4 :1. Seiring dengan meningkatnya jumlah pemeriksaan, maka waktu yang diperlukan semakin lama sehingga mempersingkat waktu pemeriksaan LED tanpa pengenceran NaCl 0,9 %. Tujuan penelitian adalah mengetahui perbedaan hasil pemeriksaan LED metode Westergren darah EDTA dengan pengenceran NaCl 0,9 % dan tanpa pengenceran NaCl 0,9 %. Penelitian ini merupakan penelitian Analitik. Populasi sebanyak 85 orang. Pengambilan sampel dengan Simple Random Sampling. Sampel diambil sebanyak 32 responden. Variabel independen penelitian yaitu pemeriksaan LED darah EDTA dengan pengenceran NaCl 0,9 % dan pemeriksaan LED darah EDTA tanpa pengenceran NaCl 0,9 %. Variabel dependennya yaitu hasil pemeriksaan LED metode Westergren. Pengolahan data menggunakan Editing, Coding, Entry, Tabulating, analisa data menggunakan Independen t-test. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata hasil LED dengan pengenceran NaCl 0,9 % yaitu 34,3, dan rata-rata hasil LED tanpa pengenceran NaCl 0,9 % yaitu 49,7. Uji statistika Independen t-test menunjukkan hasil p=0,008 (p<0,05) artinya H1 diterima dan H0 ditolak. Kesimpulan penelitian ini adalah ada perbedaan hasil pemeriksaan LED dengan pengenceran NaCl 0,9 % dan tanpa pengenceran NaCl 0,9 % pada mahasiswa semester II Program Studi D-III Analis kesehatan STIKes ICMe Jombang. Kata kunci : Laju Endap Darah (LED), Westergren, EDTA, NaCl 0,9 % 
Institution Info

STIKES Insan Cendekia Medika Jombang