Abstract :
ABSTRAK
Gejala antara pasien gaduh gelisah dan delirium menunjukkan beberapa kemiripan. Faktor internal yang berhubungan dengan pengetahuan perawat tentang gaduh gelisah dan deliriummeliputi usia, pendidikan dan pengalaman. Tujuan penelitian ini mengidentifikasi dan menganalisis faktor internal perawat meliputi usia, pendidikan dan pengalaman dengan pengetahuan perawat tentang gaduh gelisah dan delirium.
Penelitian ini dilakukan di IPCU RSJ Dr Radjiman Wediodiningrat Lawang Malang. Desain penelitian ini adalah cross-sectionaldengan menggunakan teknik sampling total sampling dengan jumlah sample 35 responden. Penelitian dilakukan pada tanggal 3-6 Juli 2020.
Berdasarkan hasil penelitian dari 35 orang responden menunjukkan sebagian perawat di ruang IPCU memiliki pengetahuan cukup tentang gaduh gelisah dan delirium yaitu sebanyak 22 orang (62,9%). Sebagian kecil memiliki pengetahuan baik yaitu sebanyak 13 orang (37,1%).
Berdasarkan hasil uji statistik dengan Pearson Correlationdidapatkan Sig (2-tiled) karakteristik usia 0,340, pengalaman 0,525 dan pendidikan sebesar 0,518. Hasil tersebut menunjukkan p > 0,05 sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa tidak ada hubungan bermakna antara usia, pendidikan, dan pengalaman dengan pengetahuan tentang gaduh gelisah dan delirium di IPCU RSJ Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang.
Sehingga perawat harus menambahan wawasan tentang gaduh gelisah dan delirium dengan cara membaca buku tentang kegawat daruratan psikiatri , mengikut seminar dan pelatihan kegawat daruratan psikiatri. Bagi pihak rumah sakit harus sering mengadakan pelatihan tentang kegawat daruratan psikiatri untuk semua perawat RSJ Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang.
Kata Kunci : Gaduh gelisah, Delirium, Pengetahuan