DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN HEALTH LITERACY DENGAN POLA MENYUSUI PADA IBU NIFAS DI RUMAH SAKIT LAVALETTE MALANG
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Majapahit
Author
EKA RAHMAWATI, DIANA
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2023-07-25 01:58:52 
Abstract :
ASI merupakan makanan terbaik bayi. Mengandung nutrisi lengkap, higienis dan aman. Pemberian ASI tidak lepas dari pola menyusui yang diterapkan. Health literacy dapat menjadi salah satu faktor yang menentukan bagaimana ibu menerapkan pola menyusui sesuai kebutuhan bayi. Tujuan penelitian ini mengetahui hubungan health literacy dengan pola menyusui pada ibu nifas di RS Lavalette Malang. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi cross-sectional menggunakan teknik quota sampling. Jumlah sampel penelitian 30 responden di Rumah Sakit Lavalette Malang. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner, yaitu kuesioner HLS-SF-12Q dan kuesioner pola menyusui. Data kemudian dianalisis menggunakan uji analisa spearman. Penelitian ini dilakukan pada 1 Februari ? 9 maret 2022. Hasil penelitian terdapat responden dengan kategori baik health literacy sebanyak 17 responden (56.7%), kategori cukup 9 responden (30%), kategori kurang 4 responden (13.3%). Untuk pola menyusui sebesar 17 responden (56.7%) memiliki kategori baik dan 13 responden (43.3%) masuk ke dalam kategori kurang baik. Berdasarkan perhitungan uji statistik spearman-rank dengan p value=0.012 (<0.05) maka H0 ditolak, jadi ada hubungan yang signifikan antara health literacy dengan pola menyusui pada ibu nifas di RS Lavalette Malang. Dengan memiliki health literacy yang baik, ibu dapat menerapkan pola menyusui yang tepat. Memilih durasi, frekuensi, serta posisi menyusui yang baik sehingga memberikan dampak positif selama proses menyusui. Tenaga kesehatan disarankan untuk lebih masif memberikan edukasi dan meningkatkan health literacy dengan cara bijak dan positif. Bagi peneliti selanjutnya untuk meneliti faktor- faktor dominan yang mempengaruhi health literacy dan pola menyusui pada ibu dan penerapannya. Kata Kunci : ASI, pola menyusui, health literacy 

Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Majapahit