Abstract :
ABSTRAK
La Ane (A1A214103), judul Skripsi Perkembangan Transportasi Laut Wanci-Kendari (1987-2018), dibimbing oleh Dr. H. Jamiludin M.Hum selaku Pembimbing I dan Drs. Ali Hadara, M.Hum selaku pembmbing II.
Tujuan dalam Penelitian ini adalah (1) Apa yang melatar belakangi munculnya transportasi laut Wanci-Kendari? (2) Bagaimana perkembangan transportasi laut Wanci-Kendari? (3) Faktor-faktor apa yang mendukung perkembangan transportasi laut Wanci-Kendari?
Metode penelitian yang digunakan yakni metode sejarah dengan
pendekatan strukturis. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini terbagi
dalam tiga kategori yaitu sebagai berikut: Sumber tertulis, sumber lisan,
UHO
dokumentasi. Prosedur penelitian terdiri dariheuristik (pengumpulan data), kritik
(verifikasi), dan historiografi (penulisan sejarah) yang teridiri atas penafsiran,
eksplanasi dan penyajian.
id
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Latar belakang munculnya
transportasi laut Wanci-Kendari disebabkan oleh keadaan geografi Pulau Wangi-
sitedi .
Perpustakaan
Wangi yang merupakan wilayah kepulauan menjadikan transportasi laut sebagai
salah satu alat penghubung antara wilayah yang satu dengan wilayah lainnya.
Disamping itu, aktivitas perdagangan dan juga pentingnya pendidikan yang
.
mendorong masyarakat untukacdaerah keluar salah satunya adalah di Kota Kendari.
uho
(2) Perkembangan transpostasi Wanci-Kendari dapat di bagi menjadi empat
periode, yakni (a) Periode pasca transportasi Wanci-Kendari, pelayaran
tradisional, layar memegang peran sangat penting dalam pelayaran. Cepat dan
.
lambat masa pelayaran ditentukan oleh kondisi angin ketika berlayar. (b) Kedua periode 1987-2003, pada periode ini mulai berkembang kapal layar dengan mesin sebagai penggerak atau biasa disebut dengan KLM. Pada tahun ini rute pelayaran masih berada pada rute Wanci-Kendari (langsung) rute kapal langsung Wanci-Kendari juga menggunakan kapal yang berukuran kecil dengan kapasitas muatan kurang lebih 7-10 ton. (c) Periode 2003-2017 perkembangan terakhir KLM tidak lagi beroperasi semuanya diganti dengan kapal motor (KM). Perubahan dari kapal layar motor ke kapal motor (KM), meningkatkan aktivitas pelayanan transportasi laut Wanci-Kendari, kemudian ditambah satu rute yakni Wanci-Butur-Kendari.
(d) periode2018-sekarang, perubahan jenis kapal dari kapal kayu berubah menjadi kapal besi yang berukuran besar, walau masih ada satu kapal yang melayani rute langsung masih menggunakan kapal kayu. (c) Faktor yang mendukung trasnportasi laut Wanci-Kendari adalah faktor geografi, dimana kondisi geografi Pulau Wangi-Wangi yang terpisah dengan Pulau-Pulau lainnya, faktor penduduk dimana meningkatnya jumlah penduduk, Faktor Ekonomi masyarakat Wangi-Wangi sebagian besar juga adalah pedagang sehingga harus membutuhkan barang-barang jualan di dari luar seperti dari Bau-Bau dan Kendari, faktor penumpang keberadaan penumpang bukan saja yang datang dari Pulau-Wangi-Wangi tetapi juga dari Pulau-Pulau lainnya di Wakatobi.
Kata Kunci: Perkembangan Transportasi Laut Wanci-Kendari.