Institusion
UNIVERSITAS BALI INTERNASIONAL
Author
Sapitri, Putu Ari Diah
Putra, I Gusti Ngurah Agung Windra Wartana
Aryasa, I Wayan Tanjung
Subject
RS Pharmacy and materia medica
Datestamp
2023-03-06 13:47:24
Abstract :
Diare adalah pengeluaran feses yang konsistensinya lembek sampai cair dengan frekuensi pengeluaran feses sebanyak 3 kali atau lebih dalam sehari yang disebabkan oleh salah satu bakteri yaitu Escherichia coli.Salah satu pengobatan alternatif sebagai antibakteri yaitu Daun Manggis (Garcinia Mangostana L.). Tujuandaripenelitianini untuk mengidentiikasi metabolit sekunder dalam ekstrak etanol 96% daun manggis (Garcinia Mangostana L.) dan mengkaji aktivitas hambatan terhadap bakteri Escherichia coli. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental kuantitatif dengan rancangan post test only control group design dengan 4 kali replikasi dengan variasi konsentrasi ekstrak etanol 96%daun manggis (Garcinia Mangostana L.), yaitu konsentrasi 20%, 40%, 60%, 80%. Dari hasil penelitian diperoleh diameter zona hambat pada masing-masing konsentrasi 20%, 40%, 60%, 80% secara beruntun yaitu 11,05±0,49, 12,18±0,22, 14,31±0,28, 20,49±0,30. Analisis one way ANOVA menunjukan ada perbedaan signifikan dari zona hambat masing-masing konsentrasi (P=0,000) Bedasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan ekstrak etanol 96% daun manggis (Garcinia Mangostana L.) menunjukkan adanya metabolit sekunder dan dapat menghambat pertumbuhan bakteri Escherichia coli.