DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN PERILAKU K3 DALAM PENGGUNAAN PESTISIDA PADA PETANI JERUK DI DESA BONYOH KINTAMANI
Total View This Week0
Institusion
UNIVERSITAS BALI INTERNASIONAL
Author
Ningrat, Ni Made Norma
Negara, Ni Luh Gede Aris Maytadewi
Prihastini, Komang Angga
Subject
RA Public aspects of medicine 
Datestamp
2023-03-07 12:33:20 
Abstract :
Penggunaan pestisida pada sektor pertanian dan petani di era modern saat ini bukan menjadi hal baru lagi. Penggunaan pestisida oleh petani bertujuan untuk melindungi tanaman atau hasil panen dari serangan hama pengganggu. Penggunakan pestisida oleh petani adalah suatu aktivitas yang termasuk dalam tugas pekerjaan, sehingga untuk meminimalisir dampak negatif yang ditimbulkan oleh pestisida maka seharusnya penggunaan dilakukan sesuai prosedur yang sehat dan aman. Keterbatasan pengetahuan dan pemahaman para petani tentang bahaya pestisida dan tidak digunakannya peralatan kerja yang memenuhi standar keselamatan dan kesehatan kerja merupakan beberapa faktor penyebab timbulnya gangguan kesehatan akibat paparan pestisida pada petani. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan dan perilaku K3 penggunaan pestisida pada petani jeruk. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode penelitian survey analitik, dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah petani jeruk di Desa Bonyoh, Kintamani yang rutin melakukan penyemprotan, dengan sampel sebanyak 63 orang yang diambil dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan memberikan kuesioner dan wawancara kepada petani, serta analisis data dilakukan dengan analisis Univariat dan analisis Bivariat menggunakan uji ChiSquare. Hasil penelitian ini adalah sebanyak 47 orang atau 74,6% petani jeruk, memiliki tingkat pengetahuan baik tentang pestisida, 40 orang atau 63,5% memiliki perilaku aman dalam penggunaan pestisida, dan dalam uji chi-square diperoleh hubungan positif dengan nilai P = 0,017 (p<0,05). Hal ini menunjukkan ada hubungan antara tingkat pengetahuan dengan perilaku K3 penggunaan pestisida pada petani jeruk. 
Institution Info

UNIVERSITAS BALI INTERNASIONAL