DETAIL DOCUMENT
PERANCANGAN VIDEO PROMOSI UNTUK PRODUSEN PIRING INGKA “LEONG INGKE” DI DESA KALIBUKBUK, BULELENG, BALI
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pendidikan Ganesha
Author
Hendrawan, Gede Ferry
Subject
N Visual arts (General) For photography, see TR 
Datestamp
2022-07-21 06:33:35 
Abstract :
Bali adalah salah satu daerah yang kental akan kebudayaannya. Selain dengan keindahan pulaunya, Bali juga memiliki beragam kekayaan budaya serta hasil kerajinan tradisional. Salah satunya adalah kerajinan tangan berupa anyaman ingka, kerajinan ini adalah warisan yang sudah ada sejak lama. Maka dari itu warisan ini harus yang harus dijaga dan dilestarikan agar tidak punah. Selain itu, agar masyarakat tidak acuh dengan budaya dan barang tradisional yang ada di Bali, serta memiliki nilai dan makna budaya yang dimiliki. Diharapakan dapat dipertahankan sehingga tetap menjadi identitas lokal atau daerah dan menjadi fungsi sosial di masyarakat. Oleh karena itu, perlu ditingkatkan dan ditekuni dengan usaha-usaha yang masih digeluti oleh pengrajin ingka di Bali saat ini. Dengan penangan melalui media promosi yaitu berupa video promosi dan media promosi lainnya, penulis mengangkatnya sebagai projek dalam Perancangan TA (Tugas Akhir) desain komunikasi visual pada akhir studi ini. Tujuan dari perancangan ini adalah mengajak masyarakat untuk ikut dalam melestarikan dan menjaga budaya ini. Perancangan ini dilakukan dengan menggunakan beberapa metode penelitian, tahap pertama yang dilakukan penulis adalah tahap pengumpulan data dengan menggunakan beberapa metode penelitian seperti wawancara, observasi dan dokumentasi. Media promosi yang digunakan adalah media promosi video yang mengangkat judul “Perancangan Video Promosi Untuk Produsen Piring Ingka “Leong Ingke” Di Desa Kalibukbuk, Buleleng, Bali. Serta media pendukung yang dihasilkan antara: logo, papan nama, kartu nama, social media post, dan merchandisenya seperti: tote bag, stiker, dan t-shirt. Diharapkan dengan pembuatan media promosi ini agar nantinya usaha “Leong Ingke” menjadi semakin maju dan dikenal oleh masyarakat luas. Selain itu, dapat dipertahankan sehingga tetap menjadi identitas lokal atau daerah. 
Institution Info

Universitas Pendidikan Ganesha