DETAIL DOCUMENT
ASUHAN KEBIDANAN KOMPERHENSIF PADA PEREMPUAN “DC” DI PMB “MD” WILAYAH KERJA PUSKESMAS NEGARA 1 KABUPATEN JEMBRANA TAHUN 2021 TAHUN 2021
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pendidikan Ganesha
Author
Devi Cica Maharani, Ni Putu
Subject
RG Gynecology and obstetrics 
Datestamp
2021-10-21 07:13:20 
Abstract :
Asuhan Kebidanan Komperhensif Pada Perempuan “DC” di PMB “MD” Wilayah Kerja Puskesmas Negara I Kabupaten Jembrana Tahun 2021 Pada masa kehamilan terjadi beberapa perubahan pada system tubuh ibu, sehingga sering kali menimbulkan ketidaknyamanan pada ibu hamil. Ketidaknyamanan yang terjadi pada ibu hamil TM III seperti nyeri punggung bagian bawah, konstipasi, keram kaki, odema, nafas sesak, dan sering kencing. Tujuan laporan tugas akhir ini adalah memberikan asuhan kebidanan komperhensif yang meliputi kehamilan, persalinan, nifas, dan bayi baru lahir. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Metode pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Hasil pengkajian data subjektif didapatkan pada masa kehamilan ibu mengeluh nyeri punggung bagian bawah dengan skor nyeri 3-4 (VAS), masa persalinan ibu mengatakan nyeri pada luka perineum dengan skala nyeri 7 (VAS), nifas nyeri masih dirasakan akibat jahitan luka perineum. Penatalaksana yang diberikan pada kehamilan yaitu; memberikan KIE cara mengatasi nyeri pungung bawah, pada persalinan penatalaksanaan diberikan obat-obatan berupa parasetamol 500 mg, peñatalaksanaan masa nifas mengajarkan rileksasi nafas dalam, pada bayi tidak terdapat penyulit sehingga penatalaksanaan yang diberikan secara teori. Secara keseluruhan asuhan yang di berikan pada perempuan “DC” tidak terdapat kesenjangan. Dengan demikian dapat disimpulkan asuhan kebidanan pada perempuan “DC” yang mengalami nyeri punggung bagian bawah dapat diatasi. Kata Kunci : Kehamilan, Nyeri Punggung Bagian Bawah 
Institution Info

Universitas Pendidikan Ganesha