DETAIL DOCUMENT
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PJOK BERBASIS AUDIO VISUAL PADA MATERI SHOOTING BOLABASKET KELAS XI SMA NEGERI 2 SINGARAJA TAHUN PELAJARAN 2020/2021
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pendidikan Ganesha
Author
Pranata, Kadek Maha Ari
Subject
H Social Sciences (General) 
Datestamp
2021-10-21 12:31:55 
Abstract :
Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan produk media pembelajaran PJOK berbasis audio visual materi shooting bolabasket kelas XI SMA Negeri 2 Singaraja Tahun Pelajaran 2020/2021. Penelitianini merupakan penelitian pengembangan. Model pengembangan yang digunakan adalah model Borg & Gall hanya sampai lima tahap, yaitu: Study pendahuluan, tahapperencanaan, tahap pengembangan, produk awal penelitian, tahap uji validitas ahlidan revisi produk, validasi dan penyebaran produk media pembelajaran. Prosedur validasi pengembangan media pembelajaranini yaituuji validitas ahli isi/materi pembelajaran, uji validitas ahli desain media pembelajaran, dan uji validitas ahli media pembelajaran. Data dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan menggunakan metode kuesioner secara online melalui aplikasi Google Drive dan WhatsApp. Hasilanalisis data berdasarkan tanggapan ahli isi/materipembelajaran memperoleh presentase 94,6% dengan kualifikasi sangat baik. Ahli media pembelajaran memperoleh presentasi 92% dengan kualifikasi sangat baik. Ahli desain media pembelajaran memperoleh presentase 93% dengan kualifikasi sangat baik. Sehingga dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran PJOK berbasis audio visual pada materi shooting bolabasket kelas XI SMA Negeri 2 Singaraja Tahun Pelajaran 2020/2021 dikatakan layak untuk digunakan dalamproses pembelajaran. Kata Kunci: Pengembangan, media pembelajaran, shooting bolabasket. 
Institution Info

Universitas Pendidikan Ganesha