DETAIL DOCUMENT
Peranan Pararem Sebagai Sistem Pengendalian Internal Untuk Menyelesaikan Kredit Bermasalah Di Lpd Desa Adat Banyuatis
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pendidikan Ganesha
Author
Mita Kristyan, Putu
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2021-10-25 01:06:21 
Abstract :
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) sistem pengendalian internal yang diterapkan di LPD Desa Adat Banyuatis; (2) peranan pararem sebagai sistem pengendalian internal untuk mengatasi kredit bermasalah di LPD Desa Adat Banyuatis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskritif kualitatif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Data diperoleh melalui wawancara mendalam, observasi dan studi dokumentasi yang selanjutnya dianalis dengan reduksi data, penyajian data,analisis data dan penarikan kesimpulan.Hasil penelitian ini menyatakan bahwa (1) sistem pengendalian internal di LPD Desa Adat Banyuatis berpedoman pada pararem yang dibuat bersama Bandesa adat dan disepakati oleh krama desa, dan (2) permasalahan kredit macet di LPD Desa Adat Banyuatis mengalami penurunan setelah diterapakannya pararem sebagai sistem pengendalain internal di LPD Desa Adat Banyuatis. 
Institution Info

Universitas Pendidikan Ganesha