DETAIL DOCUMENT
Analisis Determinan yang Mempengaruhi Keberhasilan Usaha UMKM Sektor Perdagangan Bidang Fashion Di Kota Denpasar
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pendidikan Ganesha
Author
Dewi, Ni Luh Manik Asih Arta
Subject
HF Commerce 
Datestamp
2022-01-05 03:27:07 
Abstract :
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh Penggunaan Informasi Akuntansi, E-commerce, Pemahaman Akuntansi, dan Tingkat Pendidikan terhadap Keberhasilan Usaha UMKM Sektor Perdagangan di bidang Fashion di Kota Denpasar. Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode asosiatif kausalitas, menggunakan data dari data kuesioner yang diukur dengan skala likert. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah Seluruh UMKM Sektor Perdagangan Bidang Fashion di Kota Denpasar yang terdaftar di Dinas Koperasi dan UMKM Kota Denpasar total populasi 8.141 unit UMKM. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling, dalam penelitian ini yang digunakan sebagai sampel adalah UMKM sektor perdagangan bidang fashion di kota Denpasar yang sudah menjalankan usahanya lebih dari 1 tahun. Metode yang digunakan dalam menganalisis data yaitu analisis regresi linier berganda menggunakan SPSS 24.0 for Windows. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa penggunaan informasi akuntansi, e-commerce, pemahaman akuntansi, dan tingkat pendidikan berpengaruh positif terhadap keberhasilan usaha UMKM 
Institution Info

Universitas Pendidikan Ganesha