DETAIL DOCUMENT
PENGARUH KUALITAS PELAYANAN ASN TERHADAP KEPUASAN MASYARAKAT DALAM PELAYANAN E-KTP DI KANTOR CAMAT TEJAKULA
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pendidikan Ganesha
Author
Utari, Nyoman
Subject
HA Statistics 
Datestamp
2022-02-10 05:31:59 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh daya tangkap (Responsiveness), keandalan (Reliability), jaminan (Assurance), perhatian (Emphaty), kemampuan fisik (Tangible) terhadap kepuasan masyarakat dalam pelayanan E-KTP di Kantor Camat Tejakula. Jenis penelitian yaitu penelitian kuantitatif. Lokasi penelitian adalah di di Kantor Camat Tejakula. Teknik pengumpulan data dengan cara wawancara da kuesioner. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan accidental sampling diamana peneliti memilih sampel/responden berdasarkan pada pertimbangan subjekifnya, bahwa responden tersebut dapat memberikan informasi memadai untuk menjawab pertanyaan dari peneliti. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah dengan uji validitas dan uji reliabilitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa daya tanggap (responsiveness), berpengaruh positif terhadap Kepuasan Masyarakat dalam pelayanan E-KTP di Kantor Camat Tejakula, Keandalan (realiabilitas) berpengaruh positif terhadap kepuasan masyarakat dalam pelayanan E-KTP di Kantor Camat Tejakula, jaminan (assurance) berpengaruh positif terhadap Kepuasan Masyarakat dalam pelayanan E-KTP di Kantor Camat Tejakula, perhatian (emphathy) berpengaruh positif terhadap Kepuasan Masyarakat dalam pelayanan E-KTP di Kantor Camat Tejakula, bentuk fisik (tangibles) berpengaruh positif terhadap Kepuasan Masyarakat dalam pelayanan E-KTP di Kantor Camat Tejakula, 
Institution Info

Universitas Pendidikan Ganesha