DETAIL DOCUMENT
PENGEMBANGAN VIDEO PEMBELAJARAN MATERI KPK DAN FPB UNTUK SISWA KELAS 4 SD
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pendidikan Ganesha
Author
WIDIYADNYA, PUTU EKA BAYU
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2022-02-18 17:15:44 
Abstract :
Tujuan penelitian ialah membuatkan video pembelajaran yang memenuhi persyaratan kualitas media pembelajaran, yang diharapkan bisa membantu guru membelajarkan serta membantu siswa memahami pembelajaran baik itu di sekolah juga di luar sekolah khususnya pelajaran matematika materi KPK dan FPB kelas IV SD. Jenis penelitian ini ialah penelitian dan pengembangan memakai model pengembangan 4-D. Tahapan pengembangan model 4-D yang dipergunakan mencakup tahap pendefinisian (define), tahap desain (design), serta tahap pengembangan (develop). Tahapan tadi membentuk video pembelajaran yang terdiri dari 4 video masing-masing berdurasi ± 6 menit, yaitu 2 video KPK dan 2 video FPB. Data evaluasi materi dan media dikumpulkan menggunakan instrument penelitian berupa angket yang diisi oleh ahli mater dan ahli media. Hasil penelitian meliputi rancang bangun video pembelajaran berbentuk storyboard dan video pembelajaran didesain menggunakan Adobe After Effect dengan menggambungkan unsur berupa gambar bergerak ditambahkan suara yang disatukan pada bentuk video pembelajaran. Hasil evaluasi ahli mater dan ahli media memperoleh skor rata-rata total yaitu 4.46 dengan kriteria sangat baik dan hasil uji coba pengembangan yang dilakukan pada 8 guru dan 10 siswa di Gugus I Gusti Ngurah Rai Denpasar Timur yang secara berurut memperoleh skor rata-rata 4.15 untuk respon guru dan 4.14 untuk respon siswa dengan kriteria evaluasi usability yang tinggi. Walaupun penelitian dilakukan jarak jauh atau online peneliti menyimpulkan bahwa video pembelajaran dapat diterima dengan baik oleh guru serta siswa, ini dapat dilihat dari hasil angket respon guru serta siswa dimana banyak yang menyampaikan tanggapan positif. Hal tersebut menunjukan video pembelajaran yang dikembangkan dapat dikatakan sebagai media pembelajaran yang layak digunakan dalam pembelajaran baik itu di sekolah maupun di luar sekolah. Kata kunci: video pembelajaran, KPK, FPB, model 4D 
Institution Info

Universitas Pendidikan Ganesha