DETAIL DOCUMENT
AUDIT OPRASIONAL ATAS FUNGSI PRODUKSI PLASTIK PADA PT PRESINDO CENTRAL
Total View This Week0
Institusion
Universitas Buddhi Dharma
Author
Megawati, Lastria
Subject
657.45 Audit Keuangan 
Datestamp
2022-07-21 07:34:24 
Abstract :
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui factor penyebab produk cacat dalam fungsi produksi plastic yang diterapkan pada PT Presindo Central, serta memberikan rekomendasi-rekomendasi yang dapat berjalan membantu fungsi produksi plastic pada PT Presindo Central agar dapat berjalan lebih efektif dan efisien, sehingga tujuan jangka pendek maupun jangka panjang yang telah ditentukan sebelumnya dapat tercapai. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Penelitian ini dilaksanakan di PT Presindo Central yang beralamat dijalan Pembagunan 1, Batusari-Batu Ceper, Tangerang selama 3 bulan, Objek penelitian ini adalah aktifitas ? aktifitas fungsi produksi plastic di PT Presindo Central, pengumpulan data dilakukan dengan studi pustaka yang didukung dengan studi lapangan yang meliputi dokumentasi, observasi, wawancara dan kuesioner. Analisis data dilakukan dengan Quality Control Circle(QCC). Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, penulis dapat mengambil kesimpulan bahwa fungsi produksi plastic pada PT. Presindo Central telah berjalan dengan efektif dan efisien semenjak diterapkannya QCC. QCC sangat membantu untuk memecahkan masalah menekanan produk cacat yang terjadi selama proses produksi Plastik. 
Institution Info

Universitas Buddhi Dharma