Institusion
Universitas Buddhi Dharma
Author
Kartawijaya, Lukman Santoso
Subject
658.83 Analisis Pemasaran
Datestamp
2022-08-30 12:43:51
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Kualitas Produk dan Kualitas Pelayanan terhadap Loyalitas Pelanggan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode survei. Populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan yang membeli produk PT. Karya Prima Sukses. Dengan pengambilan sampel sebanyak 110 orang responden.
Berdasarkan analisis data yang telah dilakukan dalam penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa variabel (X1) yaitu Kualitas Produk, berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel (Y) yaitu Loyalitas Pelanggan dengan dengan nilai koefisien sebesar 0,646 (kuat). Variabel (X2) yaitu Kualitas Pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel (Y) Loyalitas Pelanggan dengan nilai koefisien sebesar 0,743 (kuat). Variabel (X1) Kualitas Produk dan Variabel (X2) Kualitas Pelayanan berpengaruh positif dan signifikan dengan nilai signifikan keduanya yang cukup kuat.
Hasil hitung dari nilai uji F model 1, didapat nilai 68,756 dan model 2 didapat nilai 22,066, dimana nilai tersebut lebih besar dari F table sebesar 3,14 maka Ho ditolak dan Ha diterima, artinya terdapat pengaruh positif antara variabel Kualitas Produk dan Kualitas Pelayanan terhadap Loyalitas Pelanggan. Dari hasil uji t didapat thitung Kualitas Produk sebesar 4,450 dan thitung Kualitas Pelayanan sebesar 3,047 dimana nilai tersebut lebih besar dari 2,262 maka Ho ditolak Ha diterima artinya terdapat pengaruh yang signifikan antara Kualitas Produk dan Kualitas Pelayanan terhadap Loyalitas Pelanggan.