DETAIL DOCUMENT
PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA PT. BUMI TIRTA PANGAN KENCANA
Total View This Week0
Institusion
Universitas Buddhi Dharma
Author
Lukman, Susanti
Subject
658.56 Manajemen Analisa Produk 
Datestamp
2023-03-08 02:44:23 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kualitas Produk, dan Harga terhadap Kepuasan Pelanggan pada PT. Bumi Tirta Pangan Kencana. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah semua konsumen dari PT. Bumi Tirta Pangan Kencana. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode random sampling dengan kriteria konsumen yang pernah melakukan pembelian dari PT. Bumi Tirta Pangan Kencana dan mendapatkan sebanyak 120 responden dari beberapa konsumen. Penelitian ini menggunakan SPSS (Statistical Package for the Social Sciences). Dari analisa hubungan koefisien ditunjukan oleh nilai koefisien korelasi kualitas produk 0,721 mendekati 1, dan nilai koefisien korelasi harga 0,695 mendekati1, maka hubungan sangat kuat dan memiliki hubungan positif terhadap keputusan pembelian PT. Bumi Tirta Pangan Kencana. Dari hasil uji F model 1 didapat nilai 127,971 dan untuk model 2 adalah 82,572, dimana nilai tersebut lebih besar F tabel sebesar 3,07 . Dengan demikian Ho di tolak dan Ha di terima. Dari hasil uji t diketahui hasil, pada kolom t diketahui bahwa t hitung untuk kualitas produk (X1) adalah sebesar 5,354, sedangkan kolom t hitung untuk harga (X2) sebesar 4,284, dengan menggunakan table distribusi normal t dan menggunakan tingkat kesalahan (?) sebesar 5% serta derajat kebebasan ( Degree Of freedom ) atau (df ) n-3 = 120 ? 3 = 117, maka diperoleh nilai distribusi table t adalah 1,980. Oleh Karena t hitung kualitas produk dan harga > dari t tabel yaitu 1,980 ,maka Ho ditolak dan Ha diterima. 
Institution Info

Universitas Buddhi Dharma