DETAIL DOCUMENT
APLIKASI PENGENALAN SUARA HEWAN PADA TK PELANGI DENGAN METODE FORWARD CHAINING
Total View This Week0
Institusion
Universitas Buddhi Dharma
Author
Zakharia, Jodi
Subject
005.36 Program untuk Komputer Personal 
Datestamp
2023-02-24 02:43:27 
Abstract :
Pendidikan anak usia dini memiliki peranan penting dalam dunia pendidikan mengingat usia dini merupakan tahap awal dalam proses belajar. Memberikan pengajaran pada anak usia dini berbeda dengan memberikan pengajaran untuk orang dewasa, untuk itu agar tercipta suasana belajar yang menyenangkan bagi anak usia dini, perlu sebuah pendekatan yang berbeda. Dengan memanfaatkan penggunaan teknologi komputer multimedia maka proses belajar akan lebih menyenangkan dan menarik karena animasi, suara dan tulisan disajikan secara bersamaan. Secara umum anak usia dini sangat tertarik dan mempunyai keinginan yang besar untuk mengetahui lingkungan sekitar khusunya tentang hewan. Pengenalan nama-nama binatang untuk anak usia dini tergolong penting karena dapat membantu mereka untuk lebih mengenal dan mencintai lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun aplikasi berbasis multimedia untuk pengenalan hewan di mana aplikasi dirancang dengan pengembangan perangkat lunak. Dari hasil pengujian yang dilakukan terhadap fungsi-fungsi yang terdapat pada aplikasi, tidak ada kesalahan yang ditemukan. Pengujian juga dilakukan untuk mengetahui kualitas aplikasi terhadap resolusi layar monitor komputer. Hasil pengujian dengan lima resolusi monitor yang berbeda menunjukkan bahwa kualitas animasi masih tetap bagus tanpa ada perbedaan yang signifikan saat program dijalankan. Kata Kunci: Aplikasi, Pengenalan hewan, Forward Chaining, Desktop, Multimedia 
Institution Info

Universitas Buddhi Dharma