DETAIL DOCUMENT
REFUNGSIONALISASI KEADILAN SOSIAL DALAM KEUANGAN PUBLIK ISLAM DALAM PANDANGAN M. UMER CHAPRA
Total View This Week0
Institusion
Institut Agama Islam Negeri Bone (IAIN BONE)
Author
Patimah, Andi Mirna
Subject
Skripsi 
Datestamp
2022-05-29 23:51:24 
Abstract :
Penelitian ini membahas tentang refungsionalisasi keadilan sosial dalam keuangan publik Islam dalam padangan M. Umer Chapra. Keadilan sosial dan kesejahteraan rakyat adalah misi utama dari instrumen keuangan publik Islam. Eksistensi keadilan sosial dalam distribusi keuangan publik Islam dapat dilihat dari implementasinya yang berbentuk instrument filantropi yang berdimensikan sosial. Olehnya penelitian ini bertujuan untuk mengetahui fungsionalisasi keadilan sosial dalam keuangan publik Islam dan refungsionalisasi keadilan sosial dalam pandangan M. Umer Chapra. Berdasarkan tujuan penelitian di atas, maka pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian kepustakaan (library research) yang berpedoman pada buku M. Umer Chapra dalam karyanya Islam dan Tantangan Ekonomi, Pengumpulan data pada penelitian ini juga berfokus pada literatur-literatur yang terkait dengan tema penelitian, seperti buku, dokumen, majalah atau jurnal, dan penelitian terdahulu. Data yang telah terkumpul kemudian diolah dengan menggunakan descriptive analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Fungsionalisasi keadilan sosial sangat berkaitan dengan keadilan distribusi atau pembagian hasil yang adil daripada produksi atau pendapatan nasional dengan berdasarkan prinsip penyetaraan distribusi harta sesuai dengan kemampuan dan kapabilitas seseorang dalam Islam, penyamarataan dalam distribusi Islam dengan pembagian hak-hak sesuai dengan pengkultusan masing-masing, dan pemenuhan kebutuhan sebagai pertimbangan untuk distribusi. Adapun refungsionalisasi keadilan sosial berdasarkan pandangan M. Umer Chapra dapat dilakukan dengan mendisiplinkan kemubaziran, perpajakan yang adil dan efisien, penghapusan hambatan dengan perbaikan iklim investasi, produksi kembali, reformasi pedesaan dan pertanian, pendekatan baru bagi pengangguran dan semi penganggur, dan distribusi pembiayaan yang adil. 
Institution Info

Institut Agama Islam Negeri Bone (IAIN BONE)