DETAIL DOCUMENT
IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013 DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA DI SMP NEGERI 2 DUA BOCCOE KABUPATEN BONE
Total View This Week0
Institusion
Institut Agama Islam Negeri Bone (IAIN BONE)
Author
Sulistiana, .
Subject
Skripsi 
Datestamp
2022-07-04 03:09:18 
Abstract :
Skripsi ini membahas tentang Implementasi Perubahan Kurikulum 2013 dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa di SMP Negeri 2 Dua Boccoe Kabupaten Bone. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana peningkatan prestasi belajar siswa selama menggunakan kukirikulum 2013 di SMP Negeri 2 Dua Boccoe Kabupaten Bone. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data kualitatif.Penelitian ini menggunakan pendekatan sosiologis dan manajemen. Dalam pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Pelaksanaan Kurikulum 2013 di SMP Negeri 2 Dua Boccoe Kabupaten Bone terlaksana dengan baik. Berdasarkan hasil observasi dan penelitian terlihat dari usaha tenaga pendidik dalam mendidik siswanya, serta rasa kepemilikan dari tenaga pendidik terhadap tugas yang diberikan dan melaksanakannya dengan baik. Selain itu kepala sekolah juga sangat berperan penting dalam memantau pelaksanaan proses pembelajaran untuk mengetahui sejauh mana peningkatan kemampuan yang dimiliki oleh peserta didik. 2) Strategi dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di SMP Negeri 2 Dua Boccoe Kabupaten Bone berdasarkan hasil observasi dan penelitian manunjukkan bahwa, strategi yang dilakukan oleh guru yaitu memberikan dorongan, tutuntunan dan motivasi kepada peserta didik. Selain itu sekolah telah menfasilitasi berbagai sarana dan prasarana yang digunakan oleh peserta didik untuk meningkatkan bakat atau prestasi yang mereka miliki. 3) Implementasi perubahan Kurikulum 2013 dalam meningkatkan pretasi belajar siswa di SMP Negeri 2 Dua Boccoe Kabupaten Bone, berdasarkan hasil observasi dan penelitian bahw dalam kurikulum 2013 untuk meningkatkan prestasi belajar siswa ada dua faktor utama yang mempengaruhi pencapaian prestasi belajar siswa yaitu, faktor internal (kesehatan fisik, psikologis dan motivasi), faktor eksternal (lingkungan fisik sekolah, lingkungan sosial keluarga, dan lingkungan sosial kelas). 
Institution Info

Institut Agama Islam Negeri Bone (IAIN BONE)