Abstract :
Penelitian ini membahas penerapan pelayanan terhadap nasabah dalam
meningkatkan kualitas kinerja karyawan. Rumusan masalah penelitian ini yaitu,
1. Bagaimana penerapan pelayanan nasabah pada PT Asuransi? 2. Bagaimana
peningkatkan
kualitas
kinerja
karyawan
pada
PT
Asuransi
Bumiputera?
3. Kendala-kendala apa saja yang dihadapi dalam penerapan pelayanan nasabah pada
PT Asuransi Bumiputera dalam meningkatkan kualitas kinerja karyawan?
Dalam menyusun penelitian ini, penulis menggunakan jenis penelitian
penelitian kualitatif yaitu suatu metode dengan mendatangi langsung instansi terkait
untuk melakukan wawancara dengan responden untuk menghasilkan data deskriptif
berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang diamati,
sedangkan pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriptif untuk
melakukan analisis hanya sampai pada taraf deskriptif, yaitu menganalisis dan
menyajikan fakta secara sistematik sehingga dapat lebih mudah untuk dipahami dan
disimpulkan.
Adapun hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pertama, Penerapan
pelayanan nasabah pada PT Asuransi Bumiputera dapat dilihat dari unsur-unsur
pelayanan yang diterapkan oleh karyawan dalam memberikan pelayanan terhadap
nasabah. Unsur-unsur pelayanan ini terdiri dari 1) Reliability; 2) Responsiveness; 3)
Competence; 4) Acces; 5) Empathy; 6) Credibility; dam Tangible. Ketujuh unsur
pelayanan yang diterapkan oleh karyawan PT Asuransi Bumiputera dalam
memberikan pelayanan terhadap nasabah merupakan indikator yang dapat menunjang
kualitas ataupun mutu pelayanan. Kedua, Peningkatan kualitas kinerja karyawan di
PT Asuransi Bumiputera Cabang Bone diukur dari tiga hal yakni, hasil kerja; perilaku
kerja; dan sifat pribadi karyawan. Ketiga hal ini menjadi tolak ukur dalam melihat
sejauh mana kualitas kinerja yang dihasilkan oleh karyawan. Hasil kerja, perilaku
kerja dan sifat pribadi karyawan harus senantiasa berbanding lurus dengan tujuan
yang diharapkan oleh PT Asuransi Bumiputera Cabang Bone, agar kualitas kinerja
yang dihasilkan dapat optimal dan maksimal. Ketiga, Kendala-kendala yang dihadapi
dapat dilihat dari dua sisi yakni faktor internal yang hadir dari sisi karyawan kantor
sendiri mengenai gairah kinerja mereka yang menurun selama kondisi pandemic
menimpa. Sedangkan faktor eksternal dipengaruhi oleh pelanggan atau calon nasabah
yang kadang tiba-tiba tidak melanjutkan kontrak untuk menggunakan produk atau
menunggak dalam pembayaran.