DETAIL DOCUMENT
Pengaruh produk,Harga,dan Kualitas pelayanan terhadap keputusan Pembelian pada Java Dimsum di Surabaya
Total View This Week0
Institusion
Universitas Katolik Darma Cendika
Author
Hartanto, Johan Pratama
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2022-04-21 11:15:28 
Abstract :
Pertumbuhan Bisnis di Jawa Timur berkembang dengan pesat, hal ini dapat dilihat dengan bertambah banyaknya pelaku bisnis yang ada. Pelaku bisnis harusmencari celah dari beraneka macam bisnis yang ada seperti bisnis kuliner khususnya makanan, bisnis pariwisata, bisnis properti, dan bisnis lainnya. Bisnis kuliner bermunculan dari sektor makanan ringan hingga makanan berat. Pelaku bisnis berlomba untuk membuat inovasi produk makanan yang dapat dijual dan diterima oleh masyarakat luas. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Produk, Harga, dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian Pada Java Dimsum Di Surabaya. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data. Sampel pada penelitian ini berjumlah 75 responden. Hasil dari regresi linier berganda dalam penelitian ini Y=2.856+0.424X1-0.043X2+0.558X3sedangkan nilaiAdjusted R Square sebesar 0,888 yang artinya bahwa sumbangan Produk (X1), Harga (X2), dan Kualitas Pelayanan (X3) terhadap keputusan pembelian (Y) dapat dikatakan sangat kuat yaitu sebesar 88.8 % dan sisanya sebesar 11.2 % berkontribusi dari variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.Berdasarkan hasil pengolahan data dapat dikatakan bahwa Produk berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian dimana nilai thitung 7.759>ttabel 1.99394 dan tingkat signifikansi 0,00< 0,05. Harga tidak berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian dimana nilai thitung -0.526 >ttabel -1.99394 dan tingkat signifikan 0,600 >0,05. Kualitas Pelayanan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian dimana thitung10.313 >ttabel1.99394 dan tingkat signifikansi 0.00< 0,05 
Institution Info

Universitas Katolik Darma Cendika