DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Return on Asset, Return on Equity, Operating Profit Marhin dan Debt to Equity ratio Terhadap retun Saham Perusahaan Perkebunan Kelapa SAwit yang Terdaftar di Beli
Total View This Week0
Institusion
Universitas Katolik Darma Cendika
Author
Candra, Oktafianus
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2022-04-21 11:29:42 
Abstract :
Perusahaan perkebunan kelapa sawit menunjukan pertumbuhan yang baik terlihat dari jumlah perusahaan yang telah melakukan penawaran saham di Bursa Efek Indonesia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh return on asset, return on equity, operating profit margin, dan debt to equity ratio terhadap return saham. Populasi penelitian adalah perusahaan perkebunan kelapa sawit yang terdaftar di BEI dengan jumlah sampel 12 perusahaan. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan menggunakan warppls 6.0 sebagai berikut, Hipotesis pertama menyatakan bahwa Return On Assets berpengaruh secara signifikan terhadap return saham perusahaan perkebunan kelapa sawit yang terdaftar di BEI tidak terbukti benar diketahui T Tabel = 2.052 > 0.65 dan p?value = 0.28 > 0,05 Return On Assets tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap return saham. Hipotesis kedua Return On Equity tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap return saham perusahaan perkebunan kelapa sawit yang terdaftar di BEI terbukti tidak benar diketahui T Tabel = 2.052 > 0.23 p-value = 0,02 < 0,05. Return On Equity tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap return saham. Hipotesis ketiga Operating Profit Margin berpegaruh secara signifikan terhadap return saham perusahaan perkebunan kelapa sawit yang terdaftar di BEI terbukti benar diketahui T Tabel = 2.052 >0.38 dan p-value = 0.01 < 0,05 Operating Profit Margin berpegaruh dan signifikan terhadap return saham. Hipotesis keempat Debt To Equity Ratio berpegaruh dan tidak signifikan terhadap return saham perusahaan perkebunan kelapa sawit yang terdaftar di BEI tidak terbukti benar diketahui T Tabel = 2.052 > 0.22 dan p-value = 0,14 > 0,05 Debt To Equity Ratio tidak berpegaruh dan tidak signifikan terhadap return saham. 
Institution Info

Universitas Katolik Darma Cendika