DETAIL DOCUMENT
PENGARUH MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR BAHASA INDONESIA SISWA KELAS X SMK MAITREYAWIRA TANJUNGPINANG TAHUN AJARAN 2019/2020
Total View This Week0
Institusion
Universitas Maritim Raja Ali Haji
Author
Novita Three Putri, Hastoni
Indah, Pujiastuti
Legi, Elfitra
Subject
371.36 Project Methods/Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu 
Datestamp
2021-07-23 12:58:57 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar bahasa Indonesia siswa kelas X SMK Maitreyawira Tanjungpinang tahun ajaran 2019/2020. Objek penelitian adalah siswa kelas X SMK Maitreyawira Tanjungpinang. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 121 siswa dan sampel dalam penelitian ini adalah keseluruhan jumlah sampel yaitu 121 siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian ex post facto dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan menyebarkan angket motivasi belajar dan pemerolehan hasil belajar siswa. Intrumen penelitian dalam penelitian ini adalah angket motivasi belajar dan hasil belajar. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik nonparametrik dengan menggunakan uji Wilcoxon. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu nilai sig. 0,000 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa Ha diterima. Artinya, ada pengaruh antara motivasi belajar terhadap hasil belajar bahasa Indonesia siswa kelas X SMK Maitreyawira Tanjungpinang tahun ajaran 2019/2020 
Institution Info

Universitas Maritim Raja Ali Haji