Institusion
Universitas Maritim Raja Ali Haji
Author
Septi, Kurniati
Syafsir, Akhlus
Ardi Widhia, Sabekti
Subject
371.36 Project Methods/Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu
Datestamp
2021-07-21 04:19:52
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan sigifikan terhadap
kemampuan berpikir kritis siswa yang menggunakan model pembelajaran
Argument Driven Inquiry (ADI) dan konvensional. Metode penelitian yang
digunakan adalah kuasi eksperimen dengan desain penelitian post-test only
control group. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA SMAN 2
Tanjungpinang dengan jumlah 72 siswa. Masing-masing kelas terdiri dari 36
orang siswa. Pada kelas eksperimen, proses bembelajaran di kelas menggunakan
model Argument Driven Inquiry. Sedangkan kelas kontrol menggunakan model
pembelajaran discovery. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes dalam
bentuk uraian. Analisis data dari kedua kelompok menggunakan uji-t. Hasil yang
diperoleh yaitu nilai t-hitung sebesar 0,02. Data menunjukkan t-hitung < 0,05.
Sehingga dapat disimpulkan bahwa model pemebelajaran Argument Driven
Inquiry berpengaruh signifikan terhadap kemampuan berpikir kritis siswa SMAN
2 Tanjungpinang