DETAIL DOCUMENT
PENERAPAN PEMBELAJARAN OSBORN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF PADA MATERI BILANGAN PECAHAN SISWA KELAS VII SMP NEGERI 6 TANJUNGPINANG
Total View This Week0
Institusion
Universitas Maritim Raja Ali Haji
Author
Maya, Sari
Linda, Rosmery
Nur, Izzati
Subject
371.36 Project Methods/Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu 
Datestamp
2021-07-21 10:46:47 
Abstract :
ampuan berpikir kreatif matematis siswa kelas VII 1 SMP Negeri 6 Tanjungpinang setelah memperoleh pembelajaran dengan penerapan model pembelajaran Osborn pada materi bilangan pecahan. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan design PreEksperimen bentuk One Group PretestPostest Design. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari 27 orang siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi dan tes. Dari hasil penelitian yang diperoleh bahwa rata-rata nilai postest kelas ekperimen lebih tinggi dibandingkan nilai rata-rata pretest. Rata-nilai postest mengalami peningkatan sebesar 17 dari nilai pretest. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat peningkatan rata-rata nilai sebelum dan sesudah penerapan pembelajaran Osborn. Besarnya peningkatan dihitung menggunakan rumus gain ternormalisasi sebesar 0,32 yang termasuk dalam kategori sedang. Berdasarkan hasil uji hipotesis yang dilakukan dengan uji t-test berpasangan dihasilkan nilai signifikan 0,000. Hal ini berarti nilai p<0,05 maka Ha diterima dan Ho ditolak. Sehingga disimpulkan bahwa terdapat peningkatan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa setelah diterapkan model pembelajaran Osborn 
Institution Info

Universitas Maritim Raja Ali Haji