DETAIL DOCUMENT
UPAYA BALAI LATIHAN KERJA DALAM MENINGKATKAN KESIAPAN KERJA
Total View This Week0
Institusion
Universitas Siliwangi
Author
ALQUROTUAINI, SUCI
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2023-08-02 02:58:12 
Abstract :
SUCI ALQUROTUAINI. 2023. UPAYA BALAI LATIHAN KERJA DALAM MENINGKATKAN KESIAPAN KERJA (STUDI PADA UPTD BLK KABUPATEN PURWAKARTA). Jurusan Pendidikan Masyarakat, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Siliwangi. Ketenagakerjaan masih menjadi masalah yang belum terselesaikan yaitu rendahnya kualitas tenaga kerja yang menyebabkan tingginya angka pengangguran, banyak tenaga kerja lokal yang tidak diterima bekerja di perusahaan atau tempat kerja disekitar lingkungannya dikarenakan belum memiliki kesiapan kerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan Upaya Balai Latihan Kerja dalam Meningkatkan Kesiapan Kerja. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi, wawancara. Hasil penelitian yang didapat dari penelitian ini adalah upaya Balai Latihan Kerja dalam Meningkatkan Kesiapan Kerja dilaksanakan melalui manajemen pelatihan yaitu, perencanaan yang dimulai dengan analisis kebutuhan pelatihan menggunakan TNA (Training Need Assesment) dan perumusan kebutuhan pelatihan, pelaksanaan pelatihan dimulai dengan persiapan pembelajaran serta proses pelatihan oleh instruktur, evaluasi pelatihan bagi warga belajar terdapat ujian tulis dan ujian praktik, bagi pengelola melalui pengisian kuesioner dan penerapan hasil adanya peningkatan kualitas warga belajar, peserta yang telah mengikuti pelatihan mendapatkan sertifikat kompetensi, warga belajar yang telah lulus pelatihan di Balai Latihan Kerja adalah individu yang memiliki Kesiapan Kerja yaitu individu yang Responsibility (Bertanggung jawab), Flexibility (Keluwesan), Skills (Keterampilan), Communication (Komunikasi), Self-view (Pandangan Diri), Healthy and Safety (Kesehatan dan keamanan diri). Simpulan dari penelitian ini adalah Balai Latihan Kerja (BLK) menyelenggarakan pelatihan sesuai dengan manajemen pelatihan dan kesiapan kerja hingga menciptakan warga belajar yang memiliki keterampilan dan siap bekerja. Kata Kunci : Balai Latihan Kerja, Manajemen Pelatihan, Kesiapan Kerja 
Institution Info

Universitas Siliwangi