DETAIL DOCUMENT
STRATEGI BAURAN PEMASARAN TABUNGAN TANDAMATA GOLD PADA PT BANK PEMBANGUNAN DAERAH JAWA BARAT DAN BANTEN TBK KANTOR CABANG CIAMIS
Total View This Week0
Institusion
Universitas Siliwangi
Author
Sukarsa, Zulfi Ridatillah
Subject
HG Finance 
Datestamp
2023-08-10 02:41:08 
Abstract :
Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi bauran pemasaran tandamata gold, hambatan bauran pemasaran tandamata gold, dan solusi dari hambatan dalam bauran pemasaran tandamata gold pada PT. Bank BJB Kantor Cabang Ciamis. Penelitian yang digunakan menggunakan penelitian kualitatif yang didukung oleh sumber data primer, sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan wawancara mendalam untuk memperoleh informasi mengenai strategi bauran pemasaran tabungan tandamata gold pada PT. Bank BJB KC Ciamis, kemudian menggunakan studi kepustakaan yakni memperoleh informasi dari sumber buku ilmiah atau sumber lainnya yang berkaitan dengan objek penelitian. Hasil dari penelitian ini menjelaskan bagaimana PT. Bank BJB KC Ciamis menjalankan Peranan strategi bauran pemasaran dengan berbagai hambatan yang disertai dengan solusi dalam strategi bauran pemasaran tabungan tandamata gold. Fokus utama penelitian ini yaitu bagaimana PT. Bank BJB KC Ciamis memasarkan produk tabungan tandamata gold yang merupakan rencana yang menyeluruh, terpadu dan menyatu dibidang pemasaran, yang memberikan panduan tentang kegiatan yang akan dijalankan untuk dapat tercapainya tujuan pemasaran suatu perusahaan. Kata Kunci: Strategi, Bauran pemasaran, Tabungan, Bank 
Institution Info

Universitas Siliwangi