DETAIL DOCUMENT
PERTUMBUHAN ANGGREK Dendrobium PADA BERBAGAI JENIS MEDIA TANAM DAN KONSENTRASI BIOSTIMULAN ASAM AMINO
Total View This Week0
Institusion
Universitas Siliwangi
Author
Ulfa Maulidiawati, Aida
Subject
S Agriculture (General) 
Datestamp
2019-09-19 01:35:48 
Abstract :
Anggrek merupakan tanaman yang banyak digemari baik di Indonesia maupun di dunia. Tanaman anggrek bisa di panen dalam 3 bentuk yaitu: bunga potong, tanaman muda dan tanaman dewasa. Namun, anggrek merupakan taaman yang memiliki kecepatan tumbuh relatife rendah. Kecepatan tumbuh ini sangat berpengaruh terhadap pemeliharaan anggrek itu sendiri. Sehingga pemeliharaan ini perlu ditingkatkan untuk memacu kualitas dan kuantitas tanaman anggrek. Beberapa hal yang perlu diperhatikan adalah nedia tanam dan nutrisi atau hara untuk tanaman anggrek. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh jenis media tanam dan konsentrasi biostimulan asam amino yang terbaik untuk pebesaran bibit tanaman anggrek. Penelitian ini telah dilaksanakan pada Mei sampai dengan bulan Agustus 2018 di Screen House Fakultas Pertanian Universitas Siliwangi , Tasikmalaya . Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan dua faktor yang diulang sebanyak tiga kali. Faktor pertama adalah jenis media tanam yaitu: sabut kelapa, pakis dan arang sekam. Faktor kedua adalah konsentrasi biostimulan asam amino yaitu: 0 gr/l, 0,5 gr/l, 1 gr/l dan 2 gr/l. Data dianalisi menggunakan sidik ragam dengan uji F. Hasil penelitian secara umum menunjukkan pengaruh berbagai jenis media tanam dan konsentrasi biostimulan asam amino tidak berbeda nyata terhadap pembesaran anggrek Dendrobium sp. Penggunaan media tanam sabut kelapa dengan konsentrasi 1 gr/l menunjukkan pertambahan tinggi yang paling baik. Penggunaan media arang sarang menunjukkan pertambahan jumlah daun, panjang daun terpanjang, lebar daun, panjang akar, jumlah akar dan bobot segar tanaman yang paling baik. Kata kunci: Pembesran anggrek, media tanam, konsentrasi biostumulan asam amino 
Institution Info

Universitas Siliwangi