DETAIL DOCUMENT
PENGARUH RISIKO KREDIT, LOAN TO DEPOSIT RATIO (LDR), MODAL BANK, DAN EFISIENSI OPERASIONAL TERHADAP PROFITABILITAS PADA BANK YANG TERDAFTAR DI INDEKS INFOBANK15 PERIODE 2018-2022
Total View This Week0
Institusion
Universitas Siliwangi
Author
Noer, Ramanda Aprishall
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2024-04-16 07:48:21 
Abstract :
Penelitian ini dilatar belakangi oleh penurunan profitabilitas pada bank yang terdaftar di Indeks Infobank15. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui gambaran risiko kredit dengan indikator NPL, likuiditas dengan indikator LDR, modal bank dengan indikator CAR, efisiensi operasional dengan indikator BOPO, dan profitabilitas dengan indikator ROA serta pengaruh risiko kredit, loan to deposit ratio, modal bank dan efisiensi operasional terhadap profitabilitas pada bank yang terdaftar di Indeks Infobank15. Metode dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan analisis deskriptif. Data yang digunakan adalah data sekunder yang bersumber dari laporan tahunan bank. Populasi dalam penelitian ini adalah bank yang terdaftar di Indeks Infobank15 yang terdaftar pada tahun 2018-2022. Penelitian ini dilakukan menggunakan analisis data panel dengan bantuan software Eviews 13. Berdasarkan hasil dari analisis data diketahui bahwa risiko kredit berpengaruh positif tetapi tidak signifikan, loan to deposit ratio berpengaruh positif signifikan, modal bank berpengaruh negatif signifikan dan efisiensi operasional berpengaruh negatif signifikan terhadap profitabilitas. Kata Kunci: Profitabilitas, Risiko Kredit, Loan to Deposit Ratio, Modal Bank, Efisiensi Operasional. 
Institution Info

Universitas Siliwangi