DETAIL DOCUMENT
PENGARUH STRUKTUR MODAL, PROFITABILITAS DAN LIKUIDITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PT ASTRA GRAPHIA TBK
Total View This Week0
Institusion
Universitas Siliwangi
Author
WAHIDAH, NIDA RAHMAH
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2023-06-15 02:06:23 
Abstract :
ABSTRAK PENGARUH STRUKTUR MODAL, PROFITABILITAS DAN LIKUIDITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PT ASTRA GRAPHIA TBK Oleh: Nida Rahmah Wahidah NIM. 193402136 Pembimbing I : Deden Mulyana Pembimbing II : Andina Eka Mandasari Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Struktur Modal, Profitabilitas dan Likuiditas terhadap Nilai Perusahaan pada PT Astra Graphia Tbk. Data yang digunakan merupakan data sekunder, dengan penentuan sampel menggunakan metode purposive sampling. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan studi dokumentasi. Alat analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Struktur Modal tidak berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan, (2) Profitabilitas berpengaruh positif terhadap Nilai Perusahaan, dan; (3) Likuiditas tidak berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan. Kata kunci: Struktur Modal, Profitabilitas, Likuiditas, dan Nilai Perusahaan. 
Institution Info

Universitas Siliwangi