DETAIL DOCUMENT
ANALISIS DETERMINAN KETIMPANGAN PENDAPATAN 34 PROVINSI DI INDONESIA TAHUN 2017-2022
Total View This Week0
Institusion
Universitas Siliwangi
Author
Azizah, Hana Nur
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2023-07-07 06:34:44 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis: (1) Keadaan PDRB per kapita, indeks pembangunan manusia, investasi dan Covid-19 terhadap ketimpangan pendapatan 34 provinsi di Indonesia tahun 2017-2022. (2) Pengaruh PDRB per kapita, indeks pembangunan manusia, investasi dan Covid-19 secara parsial dan simultan terhadap ketimpangan pendapatan 34 provinsi di Indonesia tahun 2017-2022. Penelitian ini menggunakan model analisis regresi data panel dengan pendekatan Fixed Effect Model (FEM) untuk mendapatkan gambaran hubungan antar variabel-variabel yang digunakan dalam penelitian ini. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Keadaan PDRB per kapita, indeks pembangunan manusia, investasi dan Covid-19 terhadap ketimpangan pendapatan 34 provinsi di Indonesia tahun 2017-2022 dari tahun ke tahun mengalami pertumbuhan. (2) Secara parsial PDRB per kapita dan indeks pembangunan manusia memiliki pengaruh negatif dan signifikan sedangkan investasi dan Covid-19 memiliki pengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap ketimpangan pendapatan 34 provinsi di Indonesia tahun 2017-2022. (3) Secara simultan PDRB per kapita, indeks pembangunan manusia, investasi, dan Covid-19 berpengaruh signifikan terhadap ketimpangan pendapatan 34 provinsi di Indonesia tahun 2017- 2022. Kata Kunci: PDRB per kapita, Indeks Pembangunan Manusia, Investasi, dan Covid-19 
Institution Info

Universitas Siliwangi