Abstract :
Generator linier merupakan mesin listrik yang dapat menghasilkan energi listrik dengan mengkonversikannya dari gerakan linier. Keunggulan generator linier adalah pemanfaatan gerakan yang dapat langsung menggunakan gerakan kinetik yang bergerak secara linier tanpa melalui energi mekaniknya. Generator linier pada umumnya menggunakan konfigurasi magnet permanen N-S (North? South), pada penelitian ini konfigurasi magnet pada translator menggunakan konfigurasi halbach array untuk mengetahui tegangan keluaran generator. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang rancang bangun prototype generator linier 1 fasa single sided halbach array tipe datar yang digerakkan dengan motor dc 12 V sebagai penggerak mula. Generator linier ini terdiri dari 13 buah magnet permanen neodymium N52 pada translatornya yang disusun berdasarkan metode halbach array dan pada bagian statornya terdiri dari 1503 lilitan 1 fasa terbagi menjadi 3 kumparan dengan diameter kawat email 0,3 mm. Berdasarkan hasil pengujian, daya semu yang dihasilkan generator pada kecepatan 0,654 m/s sebesar 21,1 mVA, pada kecepatan 0,785 m/s sebesar 27,3 mVA dan pada kecepatan 0,915 m/s sebesar 39 mVA. Daya generator yang dibangkitkan belum sesuai dengan perancangan awal yaitu sebesar 335 mVA dikarenakan terdapat kekurangan dari segi akurasi alat dan rugi-rugi pada konstruksi.
Kata kunci : Generator Linier, Halbach Array, Mesin Listrik.