DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN VERBAL ABUSE DAN PERAN PETUGAS PANTI DENGAN KESEHATAN MENTAL LANSIA DI PSTW INAKAKA AMBON
Total View This Week0
Institusion
Universitas Kristen Indonesia Maluku
Author
Samangun, Alisya Zanty Hanelore
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2023-10-27 11:58:20 
Abstract :
Verbal Abuse meningkat disebabkan karena lansia merupakan salah satu kelompok yang rentan mengalami gangguan mental, sehingga verbal abuse pada lansia dapat menyebabkan dampak yang cukup serius, salah satunya adalah masalah kesehatan mental seperti kecemasan, stress, depresi, dan masalah kesehatan mental lainnya. Biasanya lansia yang tinggal di panti werdha memiliki tingkat terjadi gangguan mental yang lebih tinggi dari pada lansia yang tinggal bersama keluarga di lingkungan masyarakat, sehingga petugas panti memiliki peran yang sangat penting untuk meminimalisir terjadinya gangguan mental pada lansia yang tinggal di panti werdha. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan verbal abuse dan peran petugas panti dengan kesehatan mental lansia di PSTW Inakaka Ambon. Penelitian ini menggunakan metode cross sectional. Study cross sectional mengamati variabel dependen dan independen dalam waktu yang bersamaan. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 29 responden. Analisa data menggunakan analisa Univariat dan Bivariat. Hasilnya diuji dengan menggunakan uji chi-square yang menyatakan ada hubungan antara verbal abuse dengan kesehatan mental lansia di PSTW Inakaka Ambon (p-value = 0,000<0,05). Ada hubungan antara peran petugas panti dengan kesehatan mental lansia di PSTW Inakaka Ambon (p-value = 0,000<0,05). Diharapkan agar petugas panti dapat memperhatikan pelayanan untuk menurunkan angka terjadinya verbal abuse yang berfokus pada kesehatan mental lansia di PSTW Inakaka Ambon. Kata Kunci : verbal abuse, peran petugas panti, lansia, kesehatan mental. 
Institution Info

Universitas Kristen Indonesia Maluku